Desa Tani Makmur Adakan Sosialisasi / Penyuluhan Bahasa Narkoba Bagi Generasi Muda.

INDRAGIRI HULU-RIAU, suaralira.com - Masyarakat dan unsur pemerintahan desa Tani Makmur baik tua dan muda Kecamatan Rengat Barat, Kabupaten Indragiri hulu mengadakan acara sosialisasi bahaya nya narkoba bagi generasi muda bertempat di ruangan sekolah MDA Jum'at 21 / 12/2018 kemarin.

Sosilasi narkoba yang telah di anggarkan oleh pemerintah Desa Tani Makmur menggunakan Dana Desa (DD) sebesar Rp 6 juta tahun 2018 menghadirkan nara sumber Bripka Miki dari Polsek Rengat Barat dan Fiing pihak kecamatan Rengat Barat dan seluruh perangkat desa dari Rt, Rw, Kaur, Kadus, Sekdes, Kades dan juga BPD, Karang Taruna ikut menghadiri.

Dalam sosialasi narkoba, Bripka Miki memberikan penjelasan bahwa, saat sekarang ini narkoba telah meraja lela dan tidak memandang bulu, tua dan muda, namun juga harus di waspadai bahwa sekarang telah masuk ke dunia anak-anak. Sehingga kita harus benar-benar mewaspadai mengawasi mereka sebagai orang tua, karena yang namanya narkoba akan merusak mental generasi muda kita yang akan datang.

“Untuk itu kami meminta agar masyarakat tak segan-segan untuk melaporkan kepada pihak ke-Polisian, apabila terlihat ada masyarakat yang di curigai sebagai pengedar atau pun pemakai, segera memberi tahu kepada kami,” jelas Miki.

Sambung Miki, jelas bahwa narkoba memiliki efek samping yang sangat besar dalam segala hal, dan hukuman bagi para pemakai dan pengedar sesuai dengan uu narkoba tuntutannya tidak lah ringan, jadi kami menghimbau agar masyarakat khususnya masyarakat desa Tani Makmur untuk menjauhi yang namanya narkoba, dan tidak sekalipun untuk mencobanya.***( Kusjul ).