Jum'at Barokah, AKP Budiarto Sajikan Nasi Bungkus


Dibaca: 918 kali 
Sabtu,11 Januari 2020 - 15:58:57 WIB
Jum'at Barokah, AKP Budiarto Sajikan Nasi Bungkus
Sergai (Sumut), Suaralira.com -- Kepala Polisi Sektor (Kapolsek) Kotarih, Polres Serdang Bedagai, AKP Budiarto sambangi warga lewat sesaji nasi bungkus, Jumat, Tanggal, (10/01/2020).
 
Kegiatan sesaji nasi bungkus itu, dimaknai penuh rasa kebersamaan, Ikhlas berbaur dengan Warga Masyarakat.
 
Kapolsek Kotarih, AKP Budiarto menyediakan puluhan nasi bungkus yang akan dibagikan kepada Abang Becak. Hal tersebut mencerminkan suasana Humanis (Polisi dekat dengan masyarakat).
 
Acara dimulai usai sholat jumat, sekira, Pukul.13.20 wib.
 
Para pengendara becak terkejut dan memberikan penilaian positif terhadap Polsek Kotarih. Hingga, menyampaikan sebuah apresiasi, Kapolsek Budiarto dinilai pemimpin yang bermasyarakat, dekat dengan Warga.
 
Sargeli, (40) Tahun, Pengendara Becak, menyampaikan ucapan terima kasih Kepada Kapolsek AKP Budiarto. Ia menilai sosok Kapolsek Budiarto ramah dan bermasyarakat.
 
“Ia bang, saya terkejut pas lagi parkir nunggu sewa, tiba tiba saya diberi nasi bungkus oleh personil Polsek Kotarih.
 
“Kapolsek Budiarto langsung turun. Ia bersama anggota nya mendatangi pengendara becak bang, luar biasa.
 
“Bukan masalah nilai bang, berapa lah harga nasi bungkus, tetapi apa yang dilakukan bapak Kapolsek Kotarih mencerminkan bahwa ia ingin dekat dengan Warga Masyarakat. Beliau itu ramah bang, tidak sombong, saya apresiasi beliau sebagai pemimpin. Ujar Sargeli Penuh senyum.
 
Terpisah, Kapolsek Kotarih, AKP Budiarto menuturkan acara sesaji nasi bungkus yang ia lakukan sudah biasa diperbuat, sebelum bertugas di Polsek Kotarih ia dipercaya bertugas di Polsek Panai Hilir, Polres Labuhanbatu, di Polsek Panai Hilir, ternyata ia kerap melaksanakan hal sedemikian rupa.
 
“Ya pak Budi, selalu kok, Waktu saya bertugas di Polsek Panai Hilir, Polres Labuhanbatu selalu kita buat acara sesaji nasi bungkus.
 
“Abang abang becak kita sambangi. Kita sampaikan pesan pesan Kamtibmas. Alhamdulillah berbaur dan tidak canggung dalam menyampaikan pesan Kamtibmas.
 
“Polisi itu kan pengayom masyarakat, tentu harus dekat donk. Sekarang bukan jaman nya lagi seram dan sombong. Coba bayangkan kalau polisi sombong dan seram, Masyarakat akan menjauh. Kesuksesan Polisi itu dalam bekerja tak lepas peran Warga Masyarakat.
 
“Saya bersyukur Kepada Tuhan YME, Masyarakat Kotarih menerima kehadiran saya, semoga saya dapat bermanfaat dalam menjalankan amanah negara menajaga Keamanan Ketertiban Masyarakat. Tutup Kapolsek Kotarih AKP Budiarto penuh sahaja. Demikian dikabarkan. (Darman S/sl)
 

Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :