Pemkab Empat Lawang Gelar Pengajian Rutin Majelis Taklim


Dibaca: 685 kali 
Kamis,20 Februari 2020 - 22:08:58 WIB
Pemkab Empat Lawang Gelar Pengajian Rutin Majelis Taklim
EMPAT LAWANG (SUMSEL), suaralira.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Empat Lawang kembali menggelar pengajian rutin di Pendopoan Rumah Dinas Bupati Empat Lawang, Rabu (19/02/2020).
 
Pengajian dihadiri oleh Wakil Bupati Empat Lawang Yulius Maulana tersebut, juga diramaikan ratusan ibu-ibu Majelis Taklim se Kabupaten Empat Lawang. Dimana pengisi cermah yakni Ketua MUI Empat Lawang KH Abdullah Makki. Jika aktif melakukan pengajian seperti ini, maka silaturahmi akan lebih terjalin lagi, ujar Bupati Empat Lawang H Joncik Muhammad.
 
"Disamping kita mendapatkan Ilmu Agama, silaturahmi kita juga akan meningkat. Mudah-mudahan dengan pengajian ini akan membawa barokah bagi kita semua, ungkap Bupati Empat Lawang dihadapan ibu-ibu Majelis Taklim."
 
Lanjut Bupati, kedepan Pemerintah Kabupaten Empat Lawang berkeinginan menggelar Tablik Akbar dengan mengundang salah satu Ustad Kondang di Negeri ini, yaitu Ustad Abdul Somad.
 
"Kita berkeinginan mengadakan Tablik Akbar. Kita akan undang Ustadz Abdul Somad, karena beliau belum pernah datang ke Empat Lawang,” jelasnya.
 
Kemudian Ketua MUI Empat Lawang KH Abdulah Makki dalam Tausyiahnya mengatakan, untuk mewujudkan Empat Lawang MADANI tersebut diperlukan Iman dan Taqwa. Karena tanpa Iman dan Taqwa Empat Lawang Madani tidak akan terwujud.
 
“Sebab Iman dan Taqwa bisa menyelamatkan keluarga kita, bisa menyelamatkan Empat Lawang yang kita cinta ini,” ujarnya. (at/ el/ sl)

Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :