Ditpamobvit Polda Banten Lakukan Kegiatan Warung Jumat Barokah


Dibaca: 892 kali 
Jumat,31 Desember 2021 - 19:19:25 WIB
Ditpamobvit Polda Banten Lakukan Kegiatan Warung Jumat Barokah
Banten, Suaralira.com -- Ditpamobvit Polda Banten adakan kegiatan bakti sosial "Warung Jum'at Barokah" berupa pembagian sembako sebanyak 20 Paket kepada masyarakat disekitar pesisir pantai objek wisata anyer, jum'at (31/12/2021).
 
Kegiatan yang langsung dipimpin oleh Dirpamobvit Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi Priadinata S I K  M H, Kasubdit Wisata AKBP Asep Jaelani, AKP Abdul Rosyid, Bripka Edi Sucipto, Brigpol Guritno, dan Tim PPID Ditpamobvit Polda Banten.
 
Edy Sumardi mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang tidak mampu dan terdampak covid-19 khususnya pelaku usaha kecil dan petugas kebersihan di objek wisata.
 
"Kehadiran polri dalam memberikan perlindungan dan mengayomi masyarakat serta melaksanakan kepatuhan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 terhadap masyarakat pesisir pantai dan pengunjung objek wisata," Ujarnya
 
Selanjutnya Edy Sumardi mengatakan kehadiran Polri dalam Jumat Barokah merupakan perwujudan kepedulian Polri terhadap kemanusiaan dalam memberikan kesejahteraan kepada masyarakat dan agar terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif terutama menghadapi pergantian tahun baru.
 
"Semoga masyarakat terbantu dengan adanya pemberian sembako Jumat Barokah yang disalurkan oleh Ditpamobvit Polda Banten ini," Ucapnya
 
Masyarakat sekitar pesisir pantai wisata anyer mengucapkan terima kasih atas kehadiran Polri dalam pemberian sembako ini, sehingga dapat meringankan beban kehidupan mereka sehari-hari. (Hms/zha/sl)

Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :