Pangdam I Bukit Barisan Mayjen Lodewyk Pusung Resmi Lantik Danrem 031 Wirabima yang Baru


Dibaca: 1216 kali 
Rabu,01 Maret 2017 - 14:37:23 WIB
Pangdam I Bukit Barisan Mayjen Lodewyk Pusung Resmi Lantik Danrem 031 Wirabima yang Baru
PEKANBARU (suaralira.com) - Pangdam I Bukit Barisan, Mayjen Lodewyk Pusung, Rabu (1/3/2017) pagi, resmi melantik Komandan Korem 031 Wirabima yang baru, Kolonel Infanteri Abdul Karim, bertempat di Jalan Gajah Mada, Kota Pekanbaru, Riau.
 
Serah terima jabatan (Sertijab) ini turut dihadiri Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman, Kapolda Riau Irjen Zulkarnain, Danlanud Roesmin Nurjadin Marsma Henri Alfiandi, Danlanal, Ketua DPRD Riau, Walikota, Bupati dan sejumlah Kapolres se-Riau.
 
Mayjen Lodewyk Pusung mengatakan, Provinsi Riau memiliki geografis yang strategis, salah satunya berdekatan dengan negara tetangga. Hal ini rentan dengan masalah perbatasan antar negara, serta tindakan ilegal, penyelundupan, Narkoba, perdagangan manusia.
 
Menghadapi tantangan tugas ini, keberadaan Korem 031 Wirabima harus bisa menjaga stabilitas supaya tetap kondusif, dengan meningkatkan kualitas, termasuk seluruh prajurit, serta dapat menjaga keharmonisan dengan pihak lain.
 
Lodewyk Pusung juga menyinggung terkait rawannya potensi kebakaran lahan dan hutan (Karlahut) di Riau. Ia meminta agar Korem 031 Wirabima di bawah pimpinan Abdul Karim, agar dapat memberikan andil besar dalam menjaga agar tidak ada lagi asap.
 
"Jangan sampai terulang, tahun lalu kita semua mampu mencegah kebakaran lahan tidak terjadi di Riau. Semoga selanjutnya ini dapat dipertahankan," ungkap Pangdam I Bukit Barisan dalam amanatnya.
 
Serah terima jabatan ini juga diisi dengan tradisi Korps. Ratusan prajurit TNI berjejer, lengkap dengan senjatanya. Bahkan beberapa peralatan tempur diantaranya tank dan Artileri turut dipajang di Jalan Gajah Mada.
 
Hingga berita ini diturunkan, Apel masih digelar, dan ruas Jalan Gajah Mada masih ditutup untuk sementara waktu. Sertijab ini juga dimeriahkan dengan tarian kolosal terkait penanganan kebakaran lahan dan hutan, kesenian budaya dan sebagainya.gr/sl

Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :