STQH XVI Sumut Berakhir, Medan Juara Umum


Dibaca: 1565 kali 
Selasa,16 April 2019 - 09:15:27 WIB
STQH XVI Sumut Berakhir, Medan Juara Umum Edy Rahmayadi berharap agar kegiatan ini ditindaklanjuti dan dievaluasi
TEBING TINGGI (SUMUT),Suaralira.com--Gubernur Sumatera Utara H Edy Rahmayadi secara resmi menutup STQH XVI tingkat Provinsi Sumatera Utara tahun 2019, Minggu malam (14/4/2019), di Lapangan Merdeka Jalan Sutomo  Kota Tebing Tinggi.
 
Kegiatan yang berlangsung sejak tanggal 9 s/d 14 April 2019 tersebut, tampil sebagai juara umum kafilah Kota Medan, diikuti Kota Tebing Tinggi, Kabupaten Deli Serdang, Kabupaten Serdang Bedagai dan Kota Binjai.
 
Gubernur Sumut H Edy Rahmayadi mengucapkan terimakasih kepada Walikota Tebing Tinggi yang sudah menyelenggarakan kegiatan STQH yang selama ini hanya dilakukan di Kota Medan.
 
“Saya sangat bangga melihat hal ini, bukan hanya konser-konser dangdut, rock dan sebagainya yang dihadiri oleh orang-orang yang sebanyak ini, berarti hati dan akhlak kita Insyaallah masih dengan tuntunan yaitu Rasulullah Muhammad Saw dan ini menunjukkan bahwa kita masih beriman,” katanya.
 
Kepada semua pihak, Edy Rahmayadi berharap agar kegiatan ini ditindaklanjuti dan dievaluasi, agar kita carikan pelatih-pelatih yang terbaik untuk menyiapkan bahwa Sumut Bermartabat, karena kita tak akan pernah mengatakan Sumut Bermartabat kalau kitab sucinya saja tidak bisa membawa Sumut tampil di depan, imbuhnya.
 
Walikota Tebing Tinggi H Umar Zunaidi Hasibuan atas nama masyarakat Kota Tebing Tinggi dan seluruh jajarannya mengucapkan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan Gubernur Sumut, “Ini yang pertama kali keluar dari kota Medan dan Insyaallah Tebing Tinggi yang membukanya dan ke depan STQH ini bisa berlanjut ke kabupaten/kota lainnya,” kata Umar Zunaidi.
 
“Kegiatan STQH di Kota Tebing Tinggi ini suatu kehormatan bagi kami, dan sesuai dengan mandat yang sudah ditandatangani Gubernur Sumut bahwa MTQ tingkat provinsi yang ke 37 tahun 2020 Tebing Tinggi siap untuk menjadi tuan rumah,” ujar wali kota.
 
Walikota juga mengucapkan terimakasih kepada dewan hakim dan seluruh pengurus LPTQ Provinsi Sumut yang sudah susah payah bekerja keras serta kepada seluruh oficial dan kafilah atas kehadirannya.
 
 
Sementara itu Ketua LPTQ Provinsi Sumatera Utara H Fuad Helmi Lubis, memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya dan mengucapkan terimakasih kepada Gubernur Sumut atas perhatian dan dukungannya yang sangat besar dengan pengembangan tilawatil qur'an, dan ucapakan terimakasih khususnya Walikota Tebing Tinggi yang sudah bersusah payah bekerja dengan sungguh-sungguh untuk STQH ini yang berjalan dengan semarak dan berhasil.(Gabe/sl)

Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :