Danrem 031/WB Berikan Arahan Kepada Ratusan Prajurit TNI Dan Persit Kodim 0302/Inhu


Dibaca: 250 kali 
Kamis,24 Oktober 2024 - 17:56:44 WIB
Danrem 031/WB Berikan Arahan Kepada Ratusan Prajurit TNI Dan Persit Kodim 0302/Inhu
Suaralira.com, Rengat - Usai kunjungan dikantor Bupati Kab.Inhu yang rombongan Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Sugiyono beserta Rombongan dan didampingi Forkopimda Inhu melaksanakan Sholat Zuhur di Masjid Nurul Amal tepatnya depan kantor Bupati Kab. Inhu Jl. Kel. Pematang Reba Kecamatan Rengat Barat Kabupaten Indragiri Hulu.
 
Usai melaksanakan sholat Zhuhur Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Sugiyono beserta Rombongan bergerak Menuju ke Makodim 0302/Inhu untuk melaksanakan Kegiatan Selanjutnya Silaturahmi dan Kunjungan Kerja di Makodim 0302/Inhu.
 
Dandim 0302/Inhu langsung menyambut Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Sugiyono beserta Rombongan setibanya di makodim 0302/Inhu dan para Perwira dan menerima Hormat Jajar. 
 
Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Sugiyono memberikan pengarahan dan sesi tanya jawab kepada Prajurit dan Persit Kodim 0302/Inhu terkait dengan perkembangan digital yakni bersosial media 
 
Dikatakan oleh Danrem diharapkan kepada seluruh prajurit dan ibu Persit bijak dalam menggunakan media sosial, dan tidak menimbulkan permasalahan yang dapat merugikan diri sendiri" pesanya 
 
Dan perlu diingat ,lanjut Danrem Jangan mudah percaya atas berita yang anda baca sosial media, dan menyebarkannya, diminta harus di cek kebenarannya jangan lakukan jika bersifat fitnah, menebar kebencian atau memecah belah" terang Danrem.
 
Disaat pengarahan yang disampaikan oleh Danrem juga diberikan sesi tanya jawab dari prajurit dan ibuk pertsit kepada Danrem.
 
Ny. Inge Sugiyono ketua Persit KCK Koorcab Rem 031/WB juga turut ambil bagian memberikan pengarahan kepada Persit Cabang Li Kodim 0302/Inhu, terkait perkembangan zaman khususnya terkait penggunaan sosmed.
 
Usai memberikan pengarahan dan sesi tanya jawab Wib Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Sugiyono beserta rombongan yang didampingi oleh ibuk ibuk Persit melaksanakan penanaman pohon di depan Makodim 0302/Inhu.
 
Selanjutnya dilakukan penyerahan cendramata dari Dandim 0302/InhuLetkol Inf. Emick Chandra Nasution, M.P.M kepada Danrem 031/WB Brigjen TNI Sugiyono.
 
Berikutnya Danrem juga menyerahkan penghargaan kepada Danramil 04/PP dan sejumlah prajurit Babinsa juga diberikan penghargaan atas prestasi.
 
Usai melakukan penyerahan cendramata dan penyerahan piagam penghargaan serta usai melakukan penanaman pohon tersebut Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Sugiyono beserta rombongan bergerak menuju Kodim 0314/Inhil untuk melakukan kunjungan kerja.(Prs.sl)

Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :