Menyambut HUT Kabupaten Aceh Tamiang, Wakil Bupati Bahas Persiapan Expo


Dibaca: 1558 kali 
Jumat,01 Februari 2019 - 11:45:01 WIB
Menyambut HUT Kabupaten Aceh Tamiang, Wakil Bupati Bahas Persiapan Expo Fhoto: Wakil Bupati Aceh Tamiang, T. Insyafuddin, ST saat memimpin rapat membahas persiapan expo dalam rangka menyambut HUT Kabupaten Aceh Tamiang, Kamis(31/1/2019).

ACEH TAMIANG-ACEH, Suaralira.com - Menyambut hari jadi Kabupaten Aceh Tamiang, Wakil  Bupati (Wabup), T Insyafuddin ST, pimpin rapat persiapan expo, bersama sejumlah Kepala SKPK, di aula ruangan Wakil Bupati, Kamis (31/1/2019).

Rapat digelar untuk mensingkronkan seluruh rangkaian kegiatan peringatan HUT Kabupaten Aceh Tamiang Provinsi Aceh. Ada 46 SKPK ditambah instansi vertikal dan BUMN serta beberapa perusahaan swasta yang totalnya sebanyak 51 unit stand direncanakan akan ikut berpartisipasi untuk membuka stand expo dalam rangka menyambut HUT Kabupaten yang nantinya akan diberikan penilaian.

Dalam pembahasan rapat tersebut, Kepala Dinas Perisdustrian UKM dan Koperasi, Drs Zagusli diberi tugas untuk membuat tentang kriteria penilaian terhadap stand–stand yang terbaik.

Sementara itu, Kepala Bagian Kehumasan Pemkab Aceh Tamiang, Agusliana Devita menyebutkan,  expo akan diisi dengan berbagai kegiatan, mulai dari tabligh akbar, penobatan duta wisata Aceh Tamiang hingga perlombaan tari-tarian.

Hadir dalam rapat tersebut, diantaranya, Asisten Ekonomi dan Pembangunan, Drs Rudianto, Kadis Koperasi, UKM dan Perindustrian, Plt Kadis Pariwisata, Pemuda dan Olah raga.

Selain itu, tampak juga beberapa Kepala Bagian, diantaranya,  Kabag Umum Setdakab Aceh Tamiang, Kabag Humas Setdakab, Kabag Kesra Setdakab dan Kasie Kesenian Budaya.

Amatan awak media, rapat persiapan pembahasan expo untuk menyambut hari jadi Kabupaten Aceh Tamiang  berjalan lancar serta melahirkan beberapa agenda yang nanti akan ditindak lanjuti.***(tarm)


 


Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :