Ketua PC NU Tebing Tinggi: Polri Harus di Bawah Presiden Agar Tetap Netral


Dibaca: 40 kali 
Selasa,00 0000 - 14:05:11 WIB
Ketua PC NU Tebing Tinggi: Polri Harus di Bawah Presiden Agar Tetap Netral
Suaralira.com, Tebing Tinggi -- Ketua PC Nahdlatul Ulama (NU) Kota Tebing Tinggi, H. Tagor Mulia Siregar mendukung kebijakan penempatan Polri yang berada langsung dibawah Presiden Republik Indonesia dan bukan dibawah kementerian. Pernyataan tersebut diutarakan saat di Kantor PC NU, Jalan Pendidikan Kota Tebing Tinggi, Kamis (29/1/2026).
 
Menurutnya, kebijakan tersebut penting untuk menjaga netralitas Polri agar tidak terlibat dalam politik praktis, sehingga terhindar dari tarik-menarik kepentingan politik maupun kelompok tertentu yang dapat mempengaruhi independen kepolisian dalam menegakkan hukum.
 
Ia menegaskan, Polri harus tetap profesional dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Selain itu, peningkatan kepercayaan publik perlu terus dilakukan melalui kinerja yang transparan dan humanis dengan mengedepankan prinsip Presisi (Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Berkeadilan).
 
"Polri harus berdiri diatas semua golongan dan berpihak pada kepentingan bangsa dan negara serta masyarakat", ujarnya.
 
(Gabe/sl)

Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :