SERGAI (SUMUT), suaralira.com - Perlombaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XV Tingkat Kabupaten Sergai Tahun 2019 dimeriahkan 708 peserta. Acara pembukaan di Alun-Alun Replika Istana Sultan Serdang Kelurahan Melati Kebun Pegajahan, Selasa (26/2).
Acara yang diawali dengan pawai ta’aruf dari berbagai kecamatan se-Sergai turut dihadiri Wabup Sergai H Darma Wijaya, Unsur Forkopimda, Sekdakab Drs Hadi Winarno MM, Ketua GOPTKI Ny Hj Rosmaida Darma Wijaya, Ketua DWP Ny Hj drg Khairani Hadi Winarno, Kakan Kemenag dan Ketua MUI Sergai, Para Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Camat, serta ribuan para peserta Pawai Ta’aruf dari 17 kecamatan se-Sergai.
Wabup Sergai, H Darma Wijaya dalam sambutannya menyampaikan kitab suci Al-Quran adalah Kalam Allah SWT yang diturunkan untuk menjadi tuntunan dan pegangan bagi umat manusia. Hal ini agar memperoleh kebahagiaan baik dunia maupun akhirat.
Selain berisi nilai-nilai keimanan, Al-Quran juga mengandung sumber ilmu pengetahuan yang diperuntukkan bagi umat manusia. Al-Quran juga berisi kisah-kisah sejarah dan pesan-pesan moral yang luhur dan agung.
"Kegiatan MTQ bertujuan untuk menyiarkan agama Islam. Namun secara pribadi banyak yang menjadikan MTQ sebagai ajang motivasi, meningkatkan pemahaman, penghayatan dan pengamalan isi kandungan Al-Quran,” ujar Wabup.
Lanjut Wabup, kegiatan ini mengusung tema “Melalui MTQ XV Kabupaten Serdang Bedagai Kita Jadikan Al-Quran Sebagai Landasan Spiritual Untuk Membangun Kehidupan Bermasyarakat Yang Religius Dan Berkelanjutan”.
“Melalui kegiatan ini diajak seluruh pihak untuk memberikan perhatian serius terhadap pengembangan dan pemasyarakatan Al-Quran dalam kehidupan sehari-hari. Terutama dengan meningkatkan fungsi dan peran Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) baik ditingkat kecamatan maupun kabupaten,” ujarnya.
Wabup juga berharap agar MTQ XV ini dijadikan sebagai pondasi untuk membuat masyarakat terutama generasi muda yang peduli, kreatif dan senantiasa melakukan perubahan ke arah perbaikan serta mewujudkan cita-cita sebagai generasi penerus daerah-daerah bangsa yang Qurani.
Sementara Ketua Panitia MTQ XV Kabupaten Sergai Tahun 2019 Drs Hadi Wirnano MM dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kakan Kemenag Dr H Sarmadan Nur Siregar MPd menyampaikan maksud dan tujuan MTQ XV adalah meningkatkan kemampuan seni membaca Al-Quran. Sekaligus memberikan motivasi pada masyarakat untuk meningkatkan pemahaman, penghayatan dan pengamalan isi kandungan Al-Quran dalam kehidupan sehari-hari.
“Kegiatan ini diselenggarakan padahari Selasa-Sabtu tanggal 26 Februari hingga 2 Maret 2019. Kegiatan diikuti oleh 708 peserta dari 17 kecamatan. Adapun cabang-cabang yang diperlombakan yakni cabang Tilawatil Quran sebanyak 131 peserta, cabang Qiraat Sl-Quran sebanyak 92 peserta, cabang Hifzil Qur’an sebanyak 144 peserta, cabang Tafsir Al-Quran sebanyak 45 peserta, cabang Fahmil Qur’an sebanyak 93 peserta, cabang Syarhil Qur’an sebanyak 78 peserta, carang Khattil Qur’an sebanyak 101 peserta dan cabang Makalah Qur’an sebanyak 24 peserta,” ujarnya mengakhiri.
Ketua DPRD Sergai diwakili Wakil Ketua Riadi SPd mengatakan kegiatan MTQ ini merupakan kontribusi dalam meningkatkan pemahaman, penghayatan dan pengamalan isi kandungan Al-Quran dalam kehidupan sehari-hari, terutama generasi muda di dalam menghadapi era globalisasi dan digital, sehingga budaya-budaya islami tidak akan mudah tergerus oleh arus modernisasi.
Pantauan wartawan, usai membuka acara MTQ XV Kabupaten Serdang Bedagai Tahun 2019, Wabup H Darma Wijaya beserta rombongan meninjau stand-stand pameran dan live talk show di studio mini radio Sergai FM yg berada di stand Dinas Kominfo Sergai. (ds/sl)
Suaralira.com, Pekanbaru — Panitia Pengukuhan DPD-DPD IKM se-Provinsi Riau melakukan koordinasi dengan Dinas terkait, sehubungan dengan kegiat.
Suaralira.com, Tebing Tinggi -- Kapolres Tebing Tinggi AKBP Rina Frillya, S.I.K. didampingi Wakapolres Kompol Rudi Syahputra, S.Kom memimpin kegiata.
SuaraLira.com, Sumatra Selatan — Polres Pagaralam menggelar sosialisasi implementasi KUHP dan KUHAP terbaru bersama Tim Bidkum Polda Sum.
Suaralira.com, Tebing Tinggi -- Seksi Pengawasan (Siwas) bersama Seksi Profesi dan Pengamanan (Propam) Polres Tebing Tinggi melaksanakan kegiatan pe.
Suaralira.com, Tebing Tinggi -- Ketua Pimpinan Wilayah Al Ittihadiyah Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Dr. H. Muhammad Hasbi As Shiddieqy, MM, M.Si,.
Suaralira.com, Tebing Tinggi -- Ketua PC Nahdlatul Ulama (NU) Kota Tebing Tinggi, H. Tagor Mulia Siregar mendukung kebijakan penempatan Polri yang b.
Suaralira.com, Rengat – Babinsa Koramil-01/Rengat Kodim 0302/Inhu, Serda Zakirman melakukan pendampingan pembagian program Makan Bergizi Grati.
Suaralira.com, Rengat - Mengaktipkan poskamling desa terus di lakukan seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 01.
Suaralira.com, Rengat - Babinsa Koramil 01/Rengat, Kopda Rudi Siagian, melaksanakan kegiatan sosialisasi dan patroli kebakaran hutan dan lahan (karh.
Suaralira com, Rengat - Babinsa Koramil 01/Rengat Kodim 0302/Inhu Sertu Togu melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga binaan di Desa Raw.
Suaralira.Inhu, Kunjungan Kerja Wasrik Current Audit Itdam XIX/ TT di Jajaran Korem 031/WB di Kodim 0302/Inhu dan Kodim 0314/Inhil bertempat d.
Suaralira.com, Inhu - Kegiatan kunjungan Danrem 031/WB (Brigjen TNI Dr. Agustatius Sitepu, S. Sos.,M.Si.,M.Han di Taman Nasional Tesso Nilo (T.
Suaralira.com, Rengat - Demi Menjalin Hubungan Baik, Babinsa melaksanakan Komsos Dengan Warga Binaan Kegiatan Komsos adalah salah satu media Babinsa.
Suaralira.com, Rengat - Untuk mendukung dan memperlancar tugas sebagai aparat kewilayahan dan untuk meningkatkan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, Ba.
Suaralira.com, Rengat - Dalam upaya mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla), Babinsa Koramil 01/Rengat, Kopda Doni Yuhendri melaksa.