Suaralira.com, Pasaman - Resmi Desrizal Skm M.kes mendaftar ke partai PKS ia seorang pensiunan Kepala Dinas Kesehatan digadang-gadangkan sebagai calon bupati Pasaman mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati Pasaman 2024-2029.
Dalam kesempatannya Nelfri Aswandi, S.Pt, M. Pt selaku ketua DPD partai PKS Pasaman juga menyampaikan terimakasih kepada bapak Desrizal yang telah mendaftarkan diri kekantor PKS Kabupaten Pasaman, semua persyaratan nantinya akan kami periksa dan menggunakan mekanisme partai dan akan dilakukan survey independen partai sebagaimana mestinya untuk menentukan siapa yang akan diutus oleh partai PKS.
"Insyaallah PKS membuka pendaftaran 8 hari kedepan dimulai dari hari ini, Senin 13 mei 2024 hingga 8 hari kedepan, semoga seluruh putra Pasaman yang ingin mengabdikan dirinya untuk membangun Pasaman adalah yang terbaik untuk membangun Kabupaten Pasaman lebih baik," ujar Nelfri Aswandi.
Dalam kesempatan berbeda Desrizal SKM, M.kes menyampaikan terimakasih kepada pengurus DPD PKS Pasaman yang telah memberikan kesempatan kepada saya untuk mendaftar sebagai bakal calon Bupati Pasaman.
"Selamat kepada PKS telah menjadi pemenang di Legislatif untuk anggota DPRD Kabupaten Pasaman dengan kursi sebanyak 6 kursi. Dengan dasar pertimbangan ini yang melatarkan saya untuk menjadi calon Bupati di Pasaman 2024-2029," ujar Desrizal.
Desrizal yang sudah lama dibirokrasi sudah tidak diragukan dalam membangun daerah Kabupaten Pasaman jauh lebih baik dari sekarang.
"Saat ini Kabupaten Pasaman masih terkendala kekurangnya APBD, dengan saya mencalonkan diri dapat membuat terobosan untuk mencapai program kesehatan pendidikan gratis yang harus dilanjutkan untuk Pasaman kedepan. Semoga apa yang saya tencanakan ini menjadi bahan pertimbagan partai PKS untuk dapat mengusung saya untuk bakal calon Bupati Pasaman kedepan," ucap mantan Kadis kesehatan tersebut.(Fauzan/sl)