Gerakan Riau Bersatu Membawa Data ke Pak Menteri

PEKANBARU (suaralira.com) - Setelah hilir mudik di beberapa kantor ATR/ BPN kabupaten dan kota se Riau, akhirnya data tentang ATR/ Badan Pertanahan Nasional (BPN) terkumpul oleh Gerakan Riau Bersatu (GRB) yang akan dijadikan sebagai masukan-masukan kepada pihak kementerian, ujar Sekretaris GRB Suryanto Bakrie kepada suaralira.com, Selasa (29/11).
 
Menurutnya, "terkumpul sudah data yang akan kita sampaikan kepada pihak kementrian ATR/ BPN. Hal ini akan menjadi masukan kelak dalam pertemuan, papar Suryanto melalui saluran selularnya.
 
Bahan yang akan disampaikan sehubungan dengan kinerja kantor kementerian ATR/ BPN di daerah yang sangat diharapkan pelayanan bagi masyarakat Riau khususnya. 
 
"Walaupun sudah maksimal dalam melakukan pelayanan-nya, disatu sisi masyarakat masih merasakan tidak puas dengan apa yang diharapkan. Langkah ini bukanlah untuk mencari-cari kesalahan, tetapi mencari agar orang-orang tidak selalu menilai negatif terhadap Kinerja staf dilapangan, ujar Suryanto.
 
Selain itu tuturnya, dimana kita ketahui pekerjaan dilapangan merupakan produk hukum yang berlaku dalam masa tertentu. Jika petugas dilapangan tidak hati-hati, bukan tidak mungkin akan terjadi sengketa hukum yang berakibat fatal.
 
Karena itu dilapangan kementrian ATR/ BPN harus betul-betul menempatkan petugas yang handal dan disiplin.
 
Saat sekarang ini kita mensyukuri, atas kinerja pihak dari Kementerian untuk Riau sudah menunjuk seorang Kepala Kanwil ATR/ BPN Drs.Lukman Hakim SH yang tepat. Selain tepat dan tidak perlu kita sanksikan kinerja-nya serta terbukti dengan gebrakan yang dilakukannya di daerah Riau, paparnya singkat.
 
(mnr/sl)