Muba (Sumsel), Suaralira.com -- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekàan RI ke 75 Tahun, warga Perumahan Gren Villa (PGV) Kampung Selarai Indah RT 038 RW 005 Lingkungan Dua Kelurahan Balai Agung Kec Sekayu Kab Musibanyuasin (Muba) menggelar berbagai macam perlombaan, antara lain katagori perlombaan untuk orang Tua/Remaja.
Perlombaan jenis Gaple dan Kartu Remi Shong di mulai star malam ini di buka langsung oleh panitia pelaksana (panlak), "ujar ketua panlak Bapak Fir kepada awak media Suaralira.com di tempat perlombaan pos siskambling RT 038 (posko giat-red) pada Rabu (12/08/2020) di dampingi Bapak Suwardi selaku bendahara kepanitian.
Adapun persyaratan peserta lomba mendaftar kemeja panitia dengan membatar uang Rp10.000/orang. "Tegas Fir.
Sementara itu sekretaris panitia Ustad Idil Lc M SY membebarkan giat perlombaan di buka malam ini, dengan peraturan peraturan yang sudah di tetapkan pihak panitia, untuk peserta agar mematuhinya.
Final perlombaan bilamana tidak ada perubahan dari jadwal, akan diadakan pada 17 Agustus 2020 nanti.
Sementara itu ketua RT 038 Kel Balai Agung saat acara pembukaan sedang tidak berada di lokasi kegiatan, beliau (Dodi Irawan Amf -red) sedang dinas luar.
Ditempat yang sama, tokoh masyarakat Perumahan Gren Village Kampung Selarai Indah Bapak Irawan yang juga Purnawirawan TNI AD ini sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, mempererat tali silaturrahmi warga terutama di RT 038 Kelurahan Balai Agung Sekayu. "Jelas mantan Babinsa ini.
Hal senada juga di lontarkan salah seorang warga PGV Bapak Mirwazi SH, mantan ketua RT 038 ini di dampingi tokoh masyarakat lain, di antaranya Bapak Edwinsyah S Kom, Bapak Dennis, Bapak Suranto, Bapak Yusrizal Togok, mereka menyambut kegiatan tersebut dengan rasa gembira. (pramajaka/sl)