Polsek Simpang Kanan Beri Bantuan Sembako Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19

Simpang Kanan, Rohil (Riau), Suaralira.com -- Polri Memberikan bantuan sembako terhadap masyarakat yang terdampak Covid - 19 di Kec Simpang Kanan pada hari Jumat tanggal 18 Desember 2020 sekira pukul 10.00 wib s/d selesai di wilayah hukum Polsek Simpang Kanan.
 
Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Simpang Kanan IPTU ANGGA DEWANSYAH S Tr K M Si dan di laksanakan oleh seluruh Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Kanan di wilayah tugas masing - masing.
 
Adapun bantuan sosial yang didistribusikan ke masyarakat terdampak Covid-19 di Wilkum Polsek Simpang Kanan yaitu berupa 5Kg/Karung beras dengan jumlah 100 Karung dan di bagikan kepada 100 KK yang di kec. Simpang Kanan
 
Kapolsek Simpang Kanan IPTU ANGGA DEWANSYAH S Tr K M Si Menyampaikan Pemberian bantuan sosial tersebut merupakan bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat khususnya yang terdampak Covid-19 pada masa pandemi Covid-19.
 
Adapun harapan Polri dalam giat pemberian bantuan sosial ini yaitu semoga bantuan sosial ini dapat bermanfaat dan membantu masyarakat, khususnya yang terdampak Covid-19. (hms/J manik/sl