Simpang Mutiara, Suaralira.com -- Srikandi Satlantas Polres Rokan Hilir membagikan ratusan nasi bungkus kepada jama’ah dan takmir masjid usai melaksanakan sholat di Jum'at di Masjid Nurul Iman Simpang Mutiara Kelurahan Banjar XII Kecamatan Tanah Putih. Jumat 29 Oktober 2021 Sekira Pukul 13.00 Wib.
Kegiatan Jum’at berkah ini dilaksanakan sebagai bentuk kebersamaan antar Satlantas Polres Rokan Hilir bersama masyarakat sekitar.
Hadir dalam pembagian nasi bungkus tersebut Kasat Lantas AKP Try Widyanto Fauzal SIK MSi bersama Srikandi Satlantas BRIPTU Natia, BRIPTU Delima BRIPDA Ezra.
Kapolres Rokan Hilir AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK melalui Kasubag Humas Polres Rokan Hilir AKP Juliandi SH mengatakan bahwa pembagian nasi bungkus bertujuan untuk meringankan sedikit beban masyarakat di masa pandemi Covid-19.
Selanjutnya, membangun kepercayaan masyarakat terhadap Polri yang presisi, agar masyarakat merasakan aman dan nyaman dengan kehadiran petugas Kepolisian. "Kata AKP Juliandi.
Pada kesempatan itu juga ,Srikandi Satlantas Polres Rokan Hilir juga memberikan himbauan agar masyarakat tetap tertib berlalu lintas dan mengikuti protokol kesehatan. "Pungkasnya. (Hms/J Manik/sl)