Foto Bersama Para Peserta Musyawarah Kota Perbakin Kota Pekanbaru (Red/sl)

Muskot Perbakin Beberapa Waktu Lalu Sama Kuat, Muskot Ditunda

PEKANBARU (RIAU), suaralira.com - Musyawarah Kota (Muskot) Perbakin Pekanbaru resmi dibuka Sekretaris Umum (Sekum) Perbakin Provinsi Riau Rufdi Maaroef dan juga Ketua Carateker Dr M Haris Kampay M Pd di Hotel Grand Elite, beberapa hari lalu, Senin (28/03/22). Alhasil karena hasil imbang, akhirnya Muskot Perbakin yang dihadiri oleh Ketua Koni Pekanbaru Anis Munzil ST dan pengurus Perbakin provinsi Riau ditunda.

Musyawarah dipimpin oleh pimpinan sidang yaitu Widargo, Rio Rizal dan Fithrizal dan dalam hal tersebut ditetapkan enam dari lima belas club yang ada di Kota Pekanbaru.

Dari enam club itu, antara lain Belibis Shooting Club, Laksamana Shooting Club, Ikadin Shooting Club, Hangtuah Shooting Club, Askar Shooting Club, serta Bharadaksa Shooting Club. Enam club menjadi peserta Muskot, maka tim penjaringan itu ada memperoleh dua nama menjadi calon ketua perbakin Kota Pekanbaru .

Sementara itu ada dua calon yakni Adi Putra serta Kiki Dwi Wibowo. Maka setelah didapat dua dari nama calon tersebut pimpinan sidang meminta kepada kedua pasangan calon untuk menyampaikan visi dan misinya. Setelah kedua pihak calon menyampaikan visi dan misi barulah dilakukan pemilihan Ketua Perbakin Pekanbaru.

Pada saat dilakukan pemilihan sempat terjadi dua kali skor. Karena dari hasil perolehan suara yang berimbang artinya dari dua pasangan calon menjadi ketua ini sama-sama memperoleh suara yang sama. Ini membuat ketiga pimpinan sidang untuk  mengambil keputusan, Muskot ditunda hingga waktu yang tidak ditentukan. (feri/ sl)