Kepsek SDN 67 serahkan Bantuan Zakat untuk siswa

SDN 67 Pekanbaru Terima dan Salurkan Zakat untuk siswa Di Sekolah

Suaralira.com, Pekanbaru — Pemberian bantuan Zakat Profesi guru, pegawai dan pengawas yang di peruntukan bagi siswa-siswi SD Negeri di Kota Pekanbaru yang kurang mampu di wilayah K3S Kecamatan Bukit Raya, ada 16 Sekolah Dasar Negeri penerima, salah satunya SDN 67 Jalan HR Soebrantas Kota Pekanbaru.

Dengan mendapat 8 Kouta yang diterima langsung Kepala SDN 67 dimana telah kami serahkan, "ujar Liza Lestari, S.Pd dihubungi awak media suaralira.com diruangan Kepsek, selasa 10/1/2023.

Adapun bantuan zakat sejumlah 750rb per siswa yang dapat 8 orang pembagian nya di SMP 9 langsung dipimpin penyerahannya oleh Pj Walikota Muflihun, S.STP., M.AP dan juga ada kadis dan badan amal zakat kota juga hadir. Dalam sambutannya Pj walikota muflihun sangat mendukung kegiatan ini dia kan sudah lama berjalan sudah hampir setiap tahun kalau untuk SD 750rb.

Dengan adanya bantuan zakat ini setidaknya dapat meringankan beban orang tua dalam menyekolahkan anaknya, mudah mudahan kedepannya kami akan membantu kelengkapan belajar di sekolah yang dimaksud,” tambah Dr.Abdul Jamal didampingi oleh Ketua UPZ Dinas Pendidikan kota Pekanbaru Muzailis.

Juga Liza sangat bersyukur mendapat bantuan dari Pemerintah Kota semoga dengan bantuan zakat ini dapat lebih meringankan beban orangtua untuk anak guna membelikan perlengkapan sekolah.

Memang di sekolah kita masih ada siswa yang tak mampu, apalagi saya lihat sendiri, seragam yang dipakai siswa sudah harus diganti atau memang sudah tidak layak lagi dipakai,"

Dengan adanya zakat dari guru guru, bisa bermanfaat bagi siswa, siswa bisa beli seragam sekolah dan peralatan belajar lainnya. "Mudah mudahan program zakat yang diperuntukan bagi siswa tidak mampu tetap berlanjut,"tutupnya.(Jheff/sl)