Suaralira.com, Rengat (Riau) -- Guna mendukung dan memperlancar tugas sebagai aparat kewilayahan serta untuk meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 01/Rengat Peltu Erwinuddin, melaksanakan komsos bersama warga binaan di Kelurahan Kampung Dagang. Kamis (09/02/2023).
Saat dijumpai oleh suaralira.com dilapangan Babinsa Peltu Erwinuddin mengatakan, bahwa tujuan dari komsos yang di laksanakan dengan warga untuk mempererat tali silaturahmi yang sudah terjalin selama ini, serta kita juga mencari mitra kita untuk dilapangan yang bisa membantu dan mempermudah tugas, "ucapnya.
Melalui komsos kita akan bisa mendapat mitra yang dapat dipercaya di tengah warga, selain itu kita juga akan mendapatkan informasi-informasi yang penting salah satunya tentang situasi keamanan di kelurahan, apalagi dengan situasi saat ini dengan seringnya kejadian-kejadian perusakan di lokasi wisata Danau raja.
kita perlu lebih memperbanyak pendekatan kewarga sehingga akan terbuka informasi buat kita nanti nya, karena dengan dekatnya kita ke warga, kita tidak perlu bertanya akan tetapi warga itu sendiri yang akan cerita kepada kita, hal seperti ini lah yang kita harapkan, "terang babinsa.
Lebih lanjut Peltu Erwinuddin mengajak kepada elemen masyarakat mari sama-sama kita menjaga keamanan di kelurahan kita ini, jangan sampai kelurahan kita ini di cap dengan warga lain kelurahan yang dianggap tidak aman selalu ada aja permasalahan, "tambah erwinuddin. (p4as/sl).