Rezita : Ini Sejarah Sudah Berumur Lebih Setengah Abad Akhirnya Hari Jadi dan Nama Indragiri Disahkan

Suaralira.com, INHU - Setelah setengah abad lebih terkait penetapan nama Indragiri akhirnya hari ini selasa Penetapan Hari Jadi Kabupaten Indragiri Hulu resmi ditetapkan. 
 
Penetapan Hari Jadi itu disahkan melalui Rapat Paripurna DPRD, Selasa (1/8/2023) walau tidak Di gedung DPRD melainkan Di aula Dinas Tenaga Kerja Inhu Pengesahan Tetap berjalanberjalan dengan lancar. 
 
Rapat paripurna itu turut disahkan penetapan pengembalian nama Kabupaten Indragiri Hulu menjadi Kabupaten Indragiri, luar biasa. 
 
Sidang paripurna DPRD Inhu Siang itu, Aula lantai II Kantor Dinas Tenaga Kerja hari itu penuh dengan kehadiran para tamu undangan. Tampak hadir mulai dari para unsur forkopimda pejabat serta para tokoh adat dan tokoh masyarakat Inhu.
 
Juga tampak hadir diantaranya Ketua Umum LAMR HR Marjohan Yusuf, Ketua Persebatian Kekerabatan Kerajaan Indragiri Raja Maizir Mit, Ketua LAMR Inhu.
 
Bupati Rezita Meylani bersama Wakil Bupati Junaidi Rachmat hadir secara langsung pada pelaksanaan paripurna tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Elda Suhanura bersama para wakil ketua dan diikuti 27 anggota dewan.
 
Pembahasan yang telebih dahulu telah menemukan hasil maka hasil rekomendasi yang disampaikan Ketua Pansus DPRD Muhammad Syafaat bahwa direkomendasikan untuk hari jadi Kabupaten Inhu jatuh pada tanggal 19 Maret 1956.
 
Terkait tentang hari jadi dilakukan dengan berbagai landasan mulai dari akademik dan studi komparatif serta koordinasi dengan Pemprov dan daerah lain yang telah menetapkan hari jadi kini giliran Indragiri ditetapkan.
 
Rekomendasi pansus itu kemudian diperkuat dengan persetujuan seluruh peserta rapat dan dentingan palu ketukan palu oleh Ketua DPRD.
 
Sebagai Bupati Rezita Meylani di hadapan puluhan Anggota Dewan juga undangan mengatakan ini sejarah bahwa momentum penetapan hari jadi ini merupakan suatu peristiwa penting dan bersejarah khususnya Indragiri
 
"Penetapan hari jadi ini merupakan peristiwa penting yang menjadi pengakuan identitas dan kebanggaan serta momentum bersejarah bagi Kabupaten Inhu," Ucap Rezita.
 
Rezita pun menyampaikan rasa syukur dan penghargaan kepada seluruh pihak yang telah turut menjalani proses merumuskan hingga menetapkan hari jadi Kabupaten Inhu ini.
 
"Mari kita sambut hari jadi dan pengembalian nama Kabupaten Indragiri ini dengan spirit dan semangat yang sama untuk membangun Kabupaten Inhu yang semakin maju dan sejahtera," harapnya.
 
Sebagai penutup Rezita juga menyampaikan harapan akan doa dan dukungan dari para orang tua, tokoh masyarakat dan seluruh masyarakat untuk terus bersinergi membangun daerah ini "tutupnya.(Prasetyo/sl)