Prajurit Koramil 01/Rengat Bersama Satgas KPBD Padamkan Api Karhutla Di Desa Sungai Raya

Suaralira.com, Rengat - Prajurit Koramil 01/Rengat bersama KPBD melaksanakan pemadaman kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang kembali melanda di Desa Sungai Raya, Kecamatan Rengat, Kab Inhu.Selasa, (17/10/2023)
 
Pemadaman api bencana Karhutla tersebut dipimpin langsung oleh Danramil Kapten Inf HB. Sitepu bersama dengan Satgas KPBD. 
 
Dalam kegiatan pemadaman kebakaran hutan dan lahan ini, Prajurit Koramil 01/Rengat dan KPBD yang juga dibantu oleh MPA (Masyarakat Peduli Api) untuk memadamkan api yang terjadi di lahan seluas kurang lebih 102 Ha.
 
Dikatakan Danramil 01/Rengat Kapten inf HB. Sitepu  Kebakaran ini terjadi sudah menjadi musiman pada saat adanya musim panas dan yang sangat rawan terjadinya kebakaran.
 
Kondisi lahan yang kering dan ditamba lagi angin yang bertiup kencang yang membuat api dengan cepat menyebar ke titik lahan yang lain.
 
“Jika kebakaran ini tidak segera dipadamkan, maka kebakaran ini bisa merambat dan meluas ke lahan lainnya” lanjutnya.
 
Ia juga menyampaikan, upaya pemadaman api oleh prajurit Koramil 01/Rengat ini akan terus dilakukan, dan hingga saat ini belum diketahui apa yang menjadi penyebab terjadinya kebakaran lahan hutan tersebut.
 
Memasuki hari kesepuluh Tim Koramil 01/Rengat Dan Tim Satgas KPBD Sampai Saat ini berhasil memadamkan api seluas 3,5 Ha. Dari 102 Ha yang terbakar. Jumlah keseluruhannya yang sudah di padamkan Tim yaitu seluas 80,5 Ha. Sisa yang belum di padamkan seluas 21,5 Ha. Tim akan melanjutkan pemadaman Hari Berikutnya karena cuaca Sudah mulai gelap.(Pr4as/sl)