Suaralira.com, Lubuk Sikaping -- Akibat intensitas curah hujan yang tinggi dalam minggu ini membuat dapur rumah warga di Atom kenagarian Durian Tinggi kecamatan Lubuk Sikaping di sapu Banjir besar, Sabtu (11/11/23)
Cuaca dikota Lubuk Sikaping dalam berberapa bulan ini kurang bersahabat. BatangSungai Paningalan menggila, sehingga warga di bataranya siaga satu pabila Hujan,Eki warga Atom mengatakan pada media ini, 2 Rumah warga diterjang Air besar dapurnya amblas.
Risyanto Wilmar selaku kepala Jorong Kampung Lua langsung meninjau kawasan rumah warga yang rusak berat dan menyisir kawasan-kawasan rumah warga yang cukup mengkhawatirkan.
Selain itu beberapa rumah warga di hamparan Batang Aia Paninggalan juga terancam apabila Batang Aia Paninggalan terus meluap, ada sekitar 7 rumah warga, ungkap Jorong ini.
Dikutip dari Figurnews.com Kalaksa BPBD Kabupaten Pasaman Alim Bazar membenarkan bahwa memang ada rumah warga yang rusak berat akibat meluapnya batang aia Paninggalan, dan saat ini Tim TRC sedang siaga di lokasi tersebut. (Fauzan/sl)