Tingkatkan Keamanan Babinsa Koramil 01/Rengat Tetap Melaksanakan Pam Hasil Logistik Pemilu

Suaralira.com, Rengat - Anggota TNI dari Kodim 0302/ Inhu yaitu Babinsa Koramil 01/Rengat Pelda Yultiwarman melaksanakan PAM hasil logistik pemilu 2024 di Kecamatan Kuala Cenaku Kabupaten Indragiri Hulu
Sabtu(24/02/2024).
 
Melakukan Pengaman dan Pengiriman kotak suara dari PPS ke PPK dilakukan pengawalan ketat Personil TNI yang melaksanakan PAM TPS Pemilu 2024 demi memastikan keamanan saat dalam perjalanan.
 
Terkait dengan Proses pengamanan dan pengawalan sama seperti pergeseran logistik sebelum hari pemungutan suara,” Ungkap Babinsa 
 
Babinsa  Pelda Yultiwarman. dari tingkat PPS ke PPK, pengamanan dan pengawalan dilakukan oleh Personil yang ditugaskan sebagai petugas  TPS dibantu TNI ,Polri dan Linmas beserta Satpol PP. 
 
Setelah lengkap di tingkat PPS, logistik digeser ke gudang PPK. Pengamanan dilakukan oleh Babinsa. ” Pungkasnya”
 
“Kita pastikan logistik Pemilu hasil pemungutan dan penghitungan suara ini benar-benar aman dan lengkap untuk nantinya di laksanakan rekapitulasi penghitungan suara tingkat PPK dan KPU,” ungkapnya.
 
“Dari laporan yang masuk, Alhamdulillah, pergeseran baik dari TPS ke PPS maupun dari PPS ke PPK sampai saat ini aman, lancar dan kondusif. 
 
Kita harapkan situasi ini dapat terus terjaga dan tahapan Pemilu 2024 hingga selesai nanti lancar tanpa kendala,”Tutupnya(Pr4as.sl)