Suaralira.com,Rengat - Babinsa Koramil 01/Rengat Kodim 0302/Inhu melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga binaan kelurahan kampung besar kota Kecamatan Rengat Kabupaten Indragiri Hulu.
Bertujuan untuk menciptakan kedekatan bersama warga binaan dan hubungan sosial yang baik di masyarakat Sabtu (24/08/2024).
Serda Agus Riyanto Babinsa Koramil 01/ Rengat saat dijumpai oleh suaralira.com dilapangan saat itu dikatakanya bahwa kegiatan komsos adalah salah satu tugas dari Babinsa untuk mengenal warganya lebih dekat lagi"katanya.
"Selain itu juga sebagai sarana silaturahmi kepada warga binaannya agar terjalin hubungan emosional menjadi lebih dekat lagi.
Disamping tugas pokok TNI sebagai abdi negara menjaga kedaulatan Negara , mempertahankan keutuhan wilayah NKRI kami sebagai Babinsa harus bisa beradaptasi dengan masyarakat di wilayah binaan.
Untuk terciptanya suatu kenyamanan dalam bergaul dan bersosialisasi dengan warganya serta dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas.
Digambarkan oleh Serda Agus diera modern yang serba canggih sekarang ini kemampuan Babinsa sangat di perlukan untuk keberhasilan pembinaan teritorial sehingga di dalam melaksanakan tugasnya sehari-hari di wilayah tanggung jawabnya seorang Babinsa bisa di terima baik.
Ditempat terpisah Komandan Koramil 01/Rengat Kapten inf HB Sitepu mengatakan seorang Babinsa harus bisa memberikan manfaat bagi warganya.
Seorang Babinsa lanjut Danramil harus bisa mengatasi kesulitan warga binaanya, seorang Babinsa harus bisa menjadi contoh untuk menggugah hati masyarakat supaya dalam kehidupan menjadi lebih baik lagi, Pungkasnya
Kegiatan tersebut dilakukan agar menambah kedekatan kepada masyarakat dan aktif dalam kegiatan sehari-hari berbaur dengan masyarakat sebagai landasan TNI dari Rakyat untuk Rakyat dan oleh Rakyat."tambahnya(Pr4as.sl)