Korban Aksi Unjuk Rasa, Kapolda Riau Turut Pikul Keranda Jenazah


Dibaca: 2315 kali 
Jumat,26 Agustus 2016 - 18:48:54 WIB
Korban Aksi Unjuk Rasa, Kapolda Riau Turut Pikul Keranda Jenazah
SELATPANJANG, SUARALIRA.com - Kapolda Riau Brigjen Pol Supriyanto ikut mengantarkan sekaligus memikul keranda jenazah Isrusli (45), korban tertembak saat melakukan aksi unjuk rasa di Mapolres Kepulauan Meranti, Kamis (25/08/2016).
 
Jenazah Isrusli  dimakamkan di Kuburan Lebai Muda, Jalan Pemuda Setia, Kecamatan Tebingtinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti, Jumat (26/08/2016) sekira pukul 14.30 WIB.
 
Selain Kapolda, pemakaman jenazah juga dihadiri oleh Asisten Kapolri Bidang Operasi (As Ops) Irjen Pol Drs Hunggung Cahyono beserta pejabat Polda Riau lainnya. Selain itu,  Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Asep Iskandar, Wakil Bupati Kepulauan Meranti Said Hasyim, serta sejumlah pejabat di Kabupaten Kepulauan Meranti dan ratusan warga ikut mengantarkan jenazah korban di tempat peristirahatan terakhir.
 
Pantauan di lapangan, proses pemakaman berjalan lancar. Mulai dari dimandikan, dikafankan, disalatkan, kemudian dimakamkan hingga pembacaan doa.
 
Sekadar  diketahui, unjuk rasa yang digelar pada Kamis (25/8/2016) siang di Mapolres Meranti berlangsung ricuh. Pengunjuk rasa melakukan pelemparan menggunakan batu dan kayu ke arah Mapolres. Setelah massa mulai anarkis, polisi akhirnya melepaskan tembakan peringatan untuk memaksa massa bubar. Namun, peringatan itu diabaikan.
 
Massa semakin anarkis sehingga salah seorang warga yang berada dalam kerumunan massa tergeletak diduga terkena timah panas milik polisi. Kendati demikian, tak membuat massa yang berjumlah ribuan orang itu mundur. Mereka terus merangsek ke arah pintu pagar masuk Mapolres. 
 
Malam hari, massa akhirnya membubarkan diri setelah 50 pasukan kepolisian diturunkan dari Polres Bengkalis, serta 200 anggota Brimob Polda Riau tiba di Mapolres Meranti. (sn/sl)

Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :