JAKARTA, SUARALIRA.com - Momen HUT Polantas ke-61 dimanfaatkan oleh jajaran Direktorat Lantas Polda Jawa Barat, untuk membantu korban banjir bandang di Kabupaten Garut.
Mereka ingin tema Hari Polantas tahun ini yakni September Ramah dapat dirasakan oleh masyarakat khususnya korban bencana alam.
Dalam aspek bantuan yang diberikan para anggota lantas mereka memberikan metode hiburan kepada para korban banjir bandang. Melalui metode trauma healing diharapkan anak-anak yang menjadi korban bencana alam di Garut bisa terhibur dan terlepas dari trauma berkepanjangan.
"Kita berikan trauma healing disini kepada anak-anak yang menjadi korban banjir. Metode ini dilakukan untuk memberikan hiburan kepada mereka untuk mengobati rasa traumanya," ucap Kabag Bin Ops Ditlantas Polda Jabar AKBP Arief Budiman, di Garut, Kamis (22/09/2016).
Para korban akan diajak bermain oleh anggota kepolisian, agar rasa trauma dan takut mereka atas kejadian tersebut bisa hilang.
"Dalam HUT Lantas kali ini kita ingin lebih dekat lagi kepada masyarakat. Memang saat ini ada bencana alam dan dengan senang hati untuk bantu mereka," kata dia.
Selain melakukan program kemanusiaan, pihaknya juga memberikan bantuan kepada para warga korban banjir bandang. Bantuan berupa sembako diberikan kepada para warga yang membutuhkan.
"Kita berikan juga bantuan berupa sembako untuk memenuhi kebutuhan mereka. Semoga tercukupi," kata dia.
Bantuan lainnya yang diberikan oleh mereka yakni keperluan perlengkapan bayi, obat-obatan, dan selimut untuk penghangat warga selama tidur di tempat penampungan bencana alam. (dtc/sl)