Dua Angkot di Bandung Ringsek Tertimpa Pohon Tumbang


Dibaca: 1560 kali 
Minggu,13 November 2016 - 18:32:29 WIB
Dua Angkot di Bandung Ringsek Tertimpa Pohon Tumbang
BANDUNG, SUARALIRA.com - Sejumlah pohon tumbang saat hujan badai mengguyur Kota Bandung, Minggu (13/11/2016) siang. Sedikitnya lebih dari 5 pohon tumbang, bahkan ada yang menimpa mobil.
 
Dinas Pemakaman dan Pertamanan Kota Bandung menginformasikan data sementara pohon tumbang di Kota Bandung. Lokasinya yakni di Jalan Pagarsih, Jalan Sukajadi (depan Polsek Sukajadi), Jalan Otto Iskandardinata, Jalan Perintis Kemerdekaan, Stasiun Timur, Jalan Berantas, Jalan Komud Supadio serta Jalan Ambon (depan SMPN 7).
 
"Ada juga pohon tumbang di taman Jalan Deleg dan di Taman Pers Jalan Malabar," kata Kepala Dinas Pertamanan Kota Bandung, Arief Prasetya kepada wartawan, Minggu (11/12/2016).
 
Arief menambahkan, ada tiga pohon juga menimpa kendaraan yang sedang diparkir di depannya. Yakni pohon yang ada di dekat Stasiun Timur, Jalan Brantas dan Jalan Ambon.
 
"Yang di stasiun itu pohon beringin, nimpa dua angkot. Yang di Jalan Brantas mobil pribadi, kalau di Jalan Ambon saya belum tahu detailnya," terang Arief.
 
Arief mengimbau agar warga Kota Bandung meningkatkan kewaspadaan. "Jika hujan angin, cari bangunan kokoh. Hindari berteduh di bawah pohon besar," kata Arif.  (dtc/sl)

Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :