Banjir Di Rohul Mulai Surut


Dibaca: 1620 kali 
Selasa,15 November 2016 - 00:28:13 WIB
Banjir Di Rohul Mulai Surut
PEKANBARU, SUARALIRA.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Rokan Hulu menyatakan banjir yang sempat merendam lima kecamatan di wilayah tersebut berangsur surut.
 
"Sejumlah warga yang sempat dievakuasi telah kembali ke rumah masing-masing untuk membersihkan rumah dan lingkungan," kata Kepala BPBD Rokan Hulu Aceng Hardiana di Pekanbaru, Senin.
 
Hujan deras dengan intensitas tinggi pada Senin dini hari menyebabkan aliran sungai di wilayah tersebut meluap dan merendam lima kecamatan, yakni Kecamatan Kabun, Tandun, Ujung Batu, Rambah Samo dan Rambah.
 
Sedikitnya 700 rumah direndam banjir setinggi 100 cm sejak dini hari hingga Senin pagi.
 
Menurut Aceng, banjir tersebut masih bersifat lokal atau sementara. Jika debit air sungai mulai menyusut maka otomatis banjir akan segera surut.
 
Meski telah surut, dia mengatakan BPBD Rokan Hulu dibantu oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana dan BPBD Provinsi Riau tetap menyiagakan tenda serta dapur umum darurat.
 
"Seperti yang kami lakukan di Rambah Samo, daerah yang terparah terdampak banjir. Malam ini kami siapkan sejumlah dapur umum untuk membantu masyarakat," ujarnya.
 
Selain jajaran BNPB dan BPBD, ia mengatakan bantuan kepada korban banjir juga melibatkan aparat TNI dan Polri.
 
Ia mengimbau kepada masyarakat agar lebih waspada jika banjir kembali terjadi mengingat curah hujan di wilayah tersebut masih cukup tinggi. (ant/sl)

Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :