PAC PEMUDA PANCASILA KECAMATAN HALONGONAN SELENGGARAKAN TURNAMEN SEPAK BOLA


Dibaca: 1321 kali 
Sabtu,10 Agustus 2019 - 14:11:49 WIB
PAC PEMUDA PANCASILA KECAMATAN HALONGONAN SELENGGARAKAN TURNAMEN SEPAK BOLA
PALUTA (SUMUT), Suaralira.com -- PAC Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Halongonan, menyelenggarakan tournament sepak bola Di lapangan hijau bola kaki Hutaimbaru jalan lintas Sumatera Utara KM 15 Desa Hutaimbaru Kecamatan Halongonan, Kabupaten Padang lawas Utara Sumatera Utara. Di ikuti 22 kesebelasan dari penjuru  sekecamatan Halongonan.
 
Dari ke 22 kesebelasan tersebut diantaranya kesebelasan Hutaimbaru, kesebelasan Pangirkiran, Napa latcat, Banjir basin, Pangarambangan, Aek jakkang, Persebados, Parigi, Simbolon, Rondaman Siburegar,  Hiteurat, Resimga, Puskesmas Hutaimbaru, Ponpes -Alyunusiyah, Legendaris, Batu pulut, Balimbing, Sipaho. Pt.r .hutanopan, Smk Surya ilmu Hutaimbaru, dan Sma Negeri 1 Halongonan. 
 
Katua PAC PP Kecamatan Halongonan Pangihutan harahap mengucapkan Terima kasih," Kepada seluruh Masyarakat halongonan dan Pemerintah Kecamatan Halongonan yang ikut berpatisipasi mendukung tournament sepak bola ini, dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun kemerdekaan Repubilik Indonesia yang ke 74 tahun.
 
Selanjutnya Camat Halongonan M Kaddafi Nst Sstp M.M. menyampaikan Dalam Sambutan," Kepada seluruh kesebelasan agar  Bermain dengan sportif, karena kita mengadakan Turnamen ini Hanya untuk mengisi waktu dalam rangka memeriahkan Penyambutan Hari Ulang Tahun kemerdekaan Repubilik Indonesia yang ke 74 tahun, dan kepada semua Tim kesebelasan saya ucapkan Selamat bertanding. 
 
Kemudian kepada  PAC Pemuda Pancasila saya ucapkan Selamat bertugas, dan tidak kalah pentingnya harapan kami kepada wasit juga Hakim Garis yang memimpin pertandingan ini tetap Netral",pungkas camat. 
 
Selain daripada itu Pengurus KONI halongonan (Riswan Hanapi harahap) Turut hadir, karena dia dipercaya panitia sebagai pemandu Acara dalam kegiatan ini . 
 
Kemudian Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama,Tokoh Adat budaya, Kepala Desa, Anggota KNPI, IPK. AMPI. Mahasiswa dari padang sidimpuan, Masyarakat, Serta Anggota Anggota pemuda pancasila. 
 
Berdasarkan pantauan awak  media Suaralira.com Kepala Desa Hutaimbaru H. Kamaruddin Harahap. Menendang bola  perdana, sebagai simbolis menandakan dimulainya Turnamen Sepakbola ini.
 
Sebagai pembukaan pertandingan ini  dimulai antara kesebelasan Hutaimbaru melawan kesebelasan Pangirkiran.
 
Dalam pertandingan ini Camat halongonan dan  muspida kecamatan halongonan Turut hadir menyaksikan pertandingan ini sampai selesai.
 
Dari hasil pertandingan ini kesebelasan Hutaimbaru dapat menjebolkan Gawang Pangirkiran 2 Gol. 
 
Dan kesebelasan Pangirkiran dapat menjebolkan gawang kesebelasan Hutaimbaru 2 Gol dengan laga 60 menit yang  di pimpin wasit Pardomuan harahap. 
 
Sehingga skor imbang 2-2. Kemudian Di Lanjutkan dengan  Adu pinalti menjadi skor Hutaimbaru 7 Gol dan kesebelasan menjadi 6 gol Sehingga hasil pertandingan di menangkan oleh kesebelasan Hutaimbaru dengan skor 7-6. (Perhatian.H/SL)
 

Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :