Untuk Cegah Ke akaran Babinsa Sertu Suyoto Laksanakan Patroli Karhutla di Desa Binaan Kuala Cenaku


Dibaca: 560 kali 
Rabu,21 Januari 2026 - 11:47:07 WIB
Untuk Cegah Ke akaran Babinsa Sertu Suyoto Laksanakan Patroli Karhutla di Desa Binaan Kuala Cenaku

Suaralira.com, Rengat - Dalam upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Babinsa Koramil 01/Rengat Kodim 0302/Inhu, Sertu Suyoto, melaksanakan patroli Karhutla di Desa Kuala Cenaku Kecamatan Kuala Cenaku, Kabupaten Indragiri Hulu, Rabu (21/1/2026).

Patroli tersebut dilakukan sebagai bagian dari kegiatan rutin kewilayahan guna memastikan kondisi lingkungan tetap aman dari potensi kebakaran, khususnya di wilayah rawan Karhutla.

Saat dihubungi oleh suaralira.com Babinsa Sertu Suyoto mengatakan bahwa patroli difokuskan pada pemantauan langsung kondisi lahan dan lingkungan sekitar."katanya.

Selanjutnya dalam patroli ini kami memastikan tidak adanya titik api maupun asap. Hasil pemantauan di lapangan nihil temuan kebakaran,” ujar Sertu Suyoto.

Ditambahkanya bahwa keterlibatan masyarakat dalam patroli Karhutla sangat penting untuk meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian bersama terhadap bahaya kebakaran hutan dan lahan."ungkapnya

“Kami terus mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan dan segera melaporkan apabila melihat tanda-tanda kebakaran, sekecil apa pun,” tambahnya.

Patroli tersebut dilaksanakan pada titik koordinat -0°44704"S 102°57708"E, tidak ditemukan adanya titik api maupun kepulan asap, memang saat itu tidak dilakukan  proses pemadaman maupun pendinginan karena kondisi wilayah terpantau aman dan terkendali.(Pr4as.sl)


Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :