PEKANBARU (suaralira.com) - Polemik pengesahan Ketua DPRD Riau dari Partai Golkar tidak kunjung selesai. Hal ini membuat Sekretaris Jendral atau Sekjen DPP Partai Golkar, Idrus Marham minta Ketua DPD I Golkar Riau, Arsyadjuliandi Rachman segera menyetujui Septina Primawati Rusli sebagai Ketua DPRD Riau.
"Jika tidak, Idrus Marham mengancam DPP akan mencopot Andi Rachman sebagai pucuk pimpinan Golkar di Riau. Kita minta segera dilantik. Kalau tidak kita Plt-kan," kata Idrus Marham saat menjawab wartawan, Rabu (04/08/2016).
Menurutnya, permintaan agar DPD Golkar cepat melaksanakan intruksi DPP tersebut, mengingat Golkar Riau terus mengulur-ngulur waktu meski keputusan penunjukan Septina sebagai Ketua DPRD Riau sudah lama dikeluarkan.
Karena itu sudah bersifat keputusan, maka wajib sifatnya untuk ditaati Golkar Di daerah. Dan, "kita harus Tegaskan aturan partai wajib dilaksanakan," tegas Idrus Marham lagi seperti dilansir riauterkini.com.
Lebih lanjut Idrus mengatakan, bahwa saat ini tidak ada lagi istilah berbicara usulan atau keputusan terkait usulan tiga nama dari DPD I Partai Golkar Riau, yakni Erizal Muluk, Masnur serta Supriati sebagai calon Ketua DPRD Riau. DPP juga tidak lagi mau berbicara soal keputusan nama yang ditunjuk, tetapi adalah perintah pelaksanaannya saja lagi.
"Kita tak berbicara itu lagi (usulan tiga nama). Yang kita minta saat ini pelaksanaannya saja lagi. Bagi kami (DPP Golkar) jelas kita sudah menunjuk Septina," tandas Idrus Marham. (rt/sl)