Gaya Hidup Sehat,Menghindari Stroke Tak Kembali 'Menyerang'

STROKE bisa datang lebih dari satu kali dan untuk serangan selanjutnya, biasanya akan lebih ganas. Namun, dengan melakukan gaya hidup sehat, risiko terserang stroke kembali dapat berkurang.
 
"Sekali terserang stroke, risiko terserang stroke selanjutnya akan lebih tinggi," ucap dr Rocksy Fransisca, Sps dari RS Siloam, Jakarta ketika dihubungi detikHealth baru-baru ini.
 
Untuk mencegah stroke kembali, Dr dr Rizaldy Pinzon, MKes, SpS dari RS Bethesda, Yogyakarta menyarankan untuk melakukan pencegahan optimal seperti mengendalikan faktor risiko stroke dengan berperilaku hidup sehat seperti menghindari stres, berhenti merokok, dan rajin berolahraga. Selain itu, penggunaan obat secara teratur juga dapat mengontrol faktor risiko.
 
Terkait stroke yang dialami kedua kali. beberapa waktu lalu Prof dr Teguh Ranakusuma, SpS(K) dari Departemen Neurologi FKUI-RSCM mengatakan penanganan pada pasien bukan bertujuan untuk menyembuhkan penyakit sepenuhnya. Melainkan untuk mengembalikan atau menyelamatkan fungsi-fungsi tubuh yang masih bisa diselamatkan.
 
"Stroke yang berulang seringkali lebih berat dibanding stroke yang terjadi sebelumnya karena bagian otak yang terganggu akibat serangan terdahulu belum pulih sempurna," tutur Prof Teguh.
 
Prof Teguh juga mengatakan ketika terjadi serangan kembali, maka gangguan yang sudah dialami makin bertambah parah. Risiko kematian atau kecacatan akan terus meningkat setiap kali terjadi stroke berulang. (dtc/sl)