Pedemo Berencana Nginap di Gedung DPR, Kapolda Koordinasikan Pasukan

JAKARTA, SUARALIRA.com - Para pedemo yang berada di depan Gedung DPR memaksa untuk masuk ke dalam gedung. Mereka mengancam akan tetap berada di depan Gedung DPR hingga tuntutan mereka terpenuhi.
 
Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab yang memimpin para pedemo meminta untuk bisa masuk ke Gedung DPR. Rizieq mengatakan bahwa Gedung DPR adalah rumah rakyat, sehingga mereka memiliki hak untuk masuk.
 
"Buka pintu gerbang agar rakyat masuk ke rumahnya. Kalau dibukakan dengan damai, kami juga akan damai. Untuk berdamai di lingkungan rumah rakyat dan bangsa," tegas Rizieq di depan Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (4/11/2016).
 
Salah satu pedemo, Mahfud (48) asal Mampang, Jakarta Selatan, mengamini ajakkan ajakan guru besarnya. Dirinya akan menginap di Gedung DPR hingga tuntutan mereka dipenuhi.
 
"Rencananya mau menginap sampai tuntutan terpenuhi," katanya di lokasi yang sama.
 
Para pedemo juga sempat menyanyikan lagu 'Indonesia Raya' untuk menambah semangat mereka.
 
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M Iriawan juga ikut mengunjungi para pedemo yang berada mengadakan aksi di depan Gedung DPR. Iriawan menantau demo dari dalam gedung. Iriawan datang sekitar pukul 00.15 WIB, Sabtu (5/11/2106). Dirinya datang untuk mengkoordinasi anggotanya yang berjaga. (dtc/sl)