Gelar Perkara Kasus Ahok

Polri : Tidak Ada Laporan Unjuk Rasa

JAKARTA, SUARALIRA.com - Kepolisian tidak menerima pemberitahuan tentang aksi unjuk rasa saat gelar perkara pidato kontroversial Basuki Tjahaja Purnama di Bareskrim Polri. Polisi mengimbau agar masyarakat bersikap tenang.
 
"Tidak ada izin unjuk rasa. Pemberitahuan juga tidak ada," kata Kadiv Humas Polri Irjen Boy Rafli Amar di Rupatama Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Jaksel, Selasa (16/11/2016).
 
Polri juga telah melakukan antisipasi pengerahan massa. Warga juga diharapkan bersikap tenang dan tidak menyikapi kasus ini berlebihan.
 
"Segala sesuatu sudah kami antisipasi dengan baik. Kita tidak usah terlalu besar-besarkan," kata Boy. 
 
Hasil gelar perkara ini akan disampaikan Rabu 16 November atau Kamis 17 November 2016 secara terbuka dan dapat diliput oleh media. (dtc/sl)