Camat Rawa Lumbu, Dian Herdian

Pendaftaran KS Berbasis NIK Harus Ada Koordinasi Dari Dinas Terkait & Kecamatan

BEKASI (suaralira.com) - Banyak warga yang belum mendapatkan Kartu Sehat (KS) berbasis Nomor Induk Kependudukan (NIK). Perihal itu menjadi hal yang patut diperhatikan, karena didalam Kartu Sehat Berbasis NIK ada tulisan masa berlaku kartu pada bulan Desember tahun ini.

 

Camat Rawa Lumbu, Dian Herdian mengatakan, pengajuan KS berbasis NIK di Kecamatan Rawa Lumbu mencapai 5809 dan yang sudah cetak sebanyak 578 kartu.

 

Pembagian atau distribusi sendiri, terbagi melalui kelurahan yang ada di wilayah Kecamatan Rawa Lumbu. Diantaranya Kelurahan Pengasinan, Bojong Mnteng, Bojong Rawa Lumbu dan Kantor Kecamatan.

 

Saat ini, Camat Rawa Lumbu sedang berkoordinasi dengan dinas terkait, proses cetak KS berbasis NIK yang ditunggu-tunggu warga kecamatan Rawa Lumbu agar bisa cepat dicetak dan bisa langsung diserahkan kepada masyarakat, karena kartu sehat berbasis NIK ini sangat bermanfaat kepada masyarakat dan banyak dirasakan manfaat kartu Sehat berbasis NIK ini.

 

Bagi warga yang sudah mengirimkan dokumen berkas melalui jaringan - jaringan seperti Organisasi Pemuda, LSM atau warga yang mengantarkan langsung ke dinas terkait, namun belum dicetak atau sudah dicetak KS Berbasis NIK. Agar dinas terkait bisa saling berkomunikasi dan berkoordinasi dengan pihak Kecamatan Rawa Lumbu, dengan menyatukan database masing-masing, untuk menghindari kepemilikan  kartu ganda.

 

Meskipun masih banyak warga yang belum mendapatkan KS berbasis NIK, pihak Kecamatan Rawa Lumbu akan tetap membantu warganya yang sedang sakit, dengan menggunakan SKTM. Hal itu diharapkan mampu membantu masyarakat Kota Bekasi, terutama diwilayah Kecamatan Rawa Lumbu.

 

(okt/sl)