IRT Bengkalis Lagi Bersih Pekarangan Temukan Tas Diduga Berisikan Narkotika

Bengkalis (Riau), Suaralira.com--Warga Desa Gerilya Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis, Riau kembali digegerkan dengan penemuan satu tas ransel berwarna coklat berisikan tiga bungkus narkotika jenis extasy, Selasa 25 Juni 2019.
 
Penemuan tas tersebut pertama kali ditemukan oleh seorang ibu rumah tangga  warga Desa Gerilya Kecamatan Bengkalis sekitar pukul 10.00 WIB. Saat dirinya hendak membersihkan halaman belakang rumahnya dan melihat ada satu tas berwarna coklat tepat di kadang ayam miliknya.
 
Perasaan penasaran dan bercampur takut, IRT langsung melaporkan kejadian temuan tas warna coklat itu kepada Babinsa Koramil 01/ Bengkalis.
 
"Mendapat laporan dari warganya, Babinsa Koramil 01/ Bengkalis Serda Rs Sitorus langsung mendatangi rumah warga tersebut. Tas berwarna coklat dibuka dan dilihat ada tiga bungkus besar diindikasikan Ekstasi," kata Dandim 0303/Bengkalis, Letkol Inf Timmy Prasetya Harmianto, S. Sos, Selasa 25 Juni 2019 di Makodim 0303/Bengkalis.
 
Kemudian, oleh Serda Rs Sitorus temuan tas diduga narkotika itu langsung dilaporkan kepada Danramil 01/ Bengkalis Mayor Arm Bismi Tambunan dan diteruskan koordinasi dengan Plt. Danunit Intel Kodim 0303/Bengkalis Sertu MY. Harahap.
 
"Oleh anggota kita, penemuan barang dan tas tersebut dibawa ke Kantor Kodim 0303/Bengkalis," terang Dandim 0303/Bengkalis
 
Selanjunya kata Dandim 0303/Bengkalis, Letkol Inf Timmy Prasetya Harmianto, S. Sos. Selanjutnya melakukan Koordinasi dengan Kapolres Bengkalis untuk memerintahkan anggotanya dari Sat Narkoba Polres Bengkalis untuk mengecek kepastian Jenis Ekstasi tersebut.
 
"Dan hasil dari Koordinasi Pihak Sat Narkoba Bengkalis dapat memastikan 3 Kantong Besar tersebut berupa Ekstasi Jenis Minion yang banyak beredar luas di Indonesia yang diduga barang tersebut di selundupkan dari Negara Malaysia," tegas Dandim.***(za/sl)