Wabub Sergai Sidak Pelayanan Admimistrasi di Disduk Capil

Sergai (Sumut), SuaraLira.com -- Wabup Sergai Sidak Pelayanan Administrasi Kependudukan di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Pada Jumat, 24 Juli 2020 di Kantor Disdukcapil Komplek Kantor Bupati Sergai di Sei Rampah Wabup Sergai H Darma Wijaya didampingi Kadis Dukcapil Fitriadi S Sos M Si. 
 
Sambutan Wabup Sergai H Darma Wijaya menyapa masyarakat Sergai yang sedang mengurus dokumen kependudukan.Bagaimana Bu pelayanan dokumen kependudukan di sini, apakah ada kendala maupun pelayanan yang kurang memadai, tanya Wabup Sergai. 
 
Alhamdulillah sangat baik pak, dan tidak ada kendala yang kami hadapi, selagi persyaratan yang ditentukan kami penuhi maka proses kepengurusan dokumen akan berjalan dengan lancar sesuai dengan prosedur yang ditetapkan, jawab seorang ibu yang sedang menunggu antrian.
 
Pelayanan kepada masyarakat haruslah diutamakan. Saya sangat memprioritaskan pelayanan kemasyarakatan, jangan ada yang mempersulit pelayanan kepada masyarakat, jika ada yang mempersulit laporkan kepada saya.
 
Usai meninjau di loket pelayanan, Wabup Sergai juga menyapa beberapa Mahasiswa yang sedang melakukan Praktek Kerja Lapangan (PKL) dari Universitas Sumatera Utara USU).
 
Berharap dengan keberadaan kalian di sini, bisa menjadi pengawas pelayanan yang ada disini. Catat, jika pelayanan disini kurang baik, sampaikan kepada saya, dan jika pelayanan disini baik, sampaikan juga kepada saya atau Kepala Dinas.
 
Dalam kesempatan tersebut, Wabup juga mengapresiasi kinerja jajaran Disdukcapil Sergai atas kinerjanya dalam penyelenggaraan pelayanan kependudukan secara maksimal kepada masyarakat Tanah Bertuah Negeri Beradat meskipun dalam masa pandemi.
 
Apa yang sudah baik ini, terus ditingkatkan sebab selain infrastruktur yang menjadi prioritas, pelayanan kemasyarakatan juga merupakan prioritas bagi kita. (Darman S/sl)