Babinsa Kodim 0302/ Inhu Serahkan Bantuan Sembako Ke Warga

RENGAT-INHU (RIAU), suaralira.com -- Babinsa Koramil 01/Rengat Kodim 0302/Inhu Peltu Herman Waluyo memberikan bantuan berupa sembako bagi warga binaannya yang membutuhkan di masa pandemi Virus Covid-19.
 
Menurut Babinsa Peltu Herman Waluyo, sudah menjadi kewajiban kita sebagai umat muslim untuk membantu sesamanya yang membutuhkan uluran tangan kita. Dengan memberikan bantuan sembako ini mudah mudahan bisa membantu meringankan beban warga dan dapat menjalin kebersamaan serta perhatian kepada warga yang ada di wilayah adalah salah satu cara Babinsa supaya dikenal dan dicintai warganya. Selain itu, juga memberikan motivasi dan contoh untuk selalu bekerja bersama dan bergotong royong.  
 
"Selain kegiatan sosial seperti ini, kegiatan ini dilakukan untuk mendapatkan informasi dan perkembangan yang ada di wilayah. Agar sekecil apapun perkembangan situasi yang ada di wilayah, kita pasti mendapatkan informasinya dan dengan cepat dapat membantu", kata dia.   
 
Pada kesempatan tersebut, kepada aparat Babinsa, para warga yang mendapatkan bantuan sembako mengatakan, kehadiran Babinsa di tempat kami sangat kami rasakan karena selalu memberikan hal-hal yang baik.   
 
"Diharapkan kepada semua pihak agar dapat memperhatikan serta membantu langsung masyarakat yang sangat membutuhkan uluran tangan kita, apalagi disaat wabah Virus Covid-19 yang melanda bangsa kita banyak masyarakat yang terkena dampak dalam segi ekonomi. Dan kami selalu memberikan himbauan untuk tetap mentaati protokol kesehatan Covid-19, agar kita terbebas dari ancaman virus yang mematikan ini," ucapnya. (prs/sl)