Kanit Binmas Ipda Budi Santoso Pimpin Pengamanan Vaksinasi Covid-19 Tahap I Bagi Warga

Tebingtinggi (Sumut), SuaraLira.com -- Personil Polsek Padang Hulu Resor Tebingtinggi yang dipimpin Kanit Binmas Ipda Budi Santoso melakukan Monitoring dan pengamanan pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 tahap I Bagi masyarakat Kecamatan Padang Hulu pada Minggu (1/8) bertempat di UPT Puskesmas Pabatu Jalan Jaksa Masuk Desa Kelurahan Lubuk Baru Kota Tebingtinggi.
 
Kanit Binmas Polsek Padang Hulu melalui Kasi Humas Polres Tebingtinggi Iptu Agus Ariyanto kepada Media mengatakan, giat monitoring dan pengawalan vaksinasi tahap I Bagi warga masyarakat yang ada di Kecamatan Padang Hulu ada tujuh Kelurahan yakni Kelurahan pabatu, Padang Merbau, Lubuk Baru, Lubuk Raya, Persiakan, Tualang dan Bandar Sono, bertempat di  UPT Puskesmas Pabatu Jalan Jaksa Masuk Desa adalah dalam rangka garai Vaksinasi masal Kodim 0204/Deli Serdang, "Ujar Kasi Humas.
 
Kasi Humas Agus juga menguraikan bahwa Vaksin yang digunakan Yaitu Vaksin Merk SINOVAC, yang di laksanakan Petugas dari Dinas Kesehatan Kota Tebinginggi dengan Jumlah Vaksin 12 Vial dengan rincian 1 Vial untuk 10 Sepuluh Orang, "Urainya.
 
"Adapun Sasaran penerima Vaksin sebanyak 128 Orang yang terdaftar penerima Vaksin tahap I, namun yang terealisasi sebanyak 120 orang dan tertunda 8 orang, dengan Vaksin terpakai 12 vial Dosis 0,5 ml, "sebut Kasi Humas mengakhiri. (Gabe/sl)