Danrem 031 Wirabima Sambut Audiensi Relawan Jumat Barokah LIRA

PEKANBARU (RIAU), suaralira.com - Sambut berbagai program sosial dan UMKM Lumbung Informasi Rakyat disingkat LIRA, Relawan Jumat Barokah (RJB) LIRA diterima audiensi Komandan Korem (Danrem) 031/WB, Brigjen TNI M Syech Ismed SE MHan. Audiensi langsung di hadiri Gubernur LIRA Provinsi Riau, Munahar S Sos di ruangan Danrem 031/WB, Kamis (11/11/2021).
 
Dalam hal ini Gubernur LIRA Munahar yang didampingi Wakil Sekretaris LIRA Riau Juli Indriawan Lubis, Walikota LIRA Pekanbaru Sucipto, Tim Jumat Barokah LIRA Herniwati dan Pemuda LIRA Provinsi Riau diwakili Wakil Sekretaris Superyanti SE MIP, menceritakan sejarah berdirinya LIRA yang mana berawal dari Blora Center dulunya. LIRA dibangun berlandasan mengawal program pemerintahkala itu Tahun 2005 dan tetap kritis menuju pemerintahan bersih dan berwibawa.
 
Diperjalanan panjang sebuah organisasi kemasyarakatan atau lembaga swadaya masyarakat LIRA terus menggeliat hingga proses Munas ke-II di Hotel Bidakara Tahun 2015 silam. Sebagaimana aturan organisasi kala itu, pemimpin tertinggi baik tingkat nasional, provinsi dan kabupaten kota di Indonesia mengikat menjabat hanya dua periode, sehingga presiden LIRA yang sudah menjabat dua periode tidak berhak lagi maju pada Munas kedua dan alhasil terpilih aklamasi Bendahara Umum DPP LIRA Olies Datau kala itu secara aklamasi melanjutkan tongkat komando Presedin LIRA periode 2015-2020.
 
Kita jaringan LIRA hasil Munas kedua yang menganut konstitusi oranisasi yang ada. LIRA satu lembaga swadaya masyarakat bagian menjadi contoh ke publik, makanya harus mengedepankan etika organisasi dan serius menggeluti berbagai program jitu kepentingan masyarakat banyak agar tidak gagal paham, jelas Munahar sambil bercerita sejarah LIRA.
 
"LIRA bekerja profesional dan bukan menjadi momok bagi masyarakat ataupun penyelenggara negara. Jika ada ditemukan asal bunyi perlu dipertanyakan dan bisa jadi bukan LIRA dari Lumbung Informasi Rakyat hasil Munas kedua sebagaimana klarifikasi kita."
 
LIRA saat ini fokus giat sosial dengan Jumat Barokah LIRA dan giat ekonomi bangkit melalui Koperasi Perempuan LIRA Madani. Tim Koperasi ini akan aktif di lapangan melakukan pembinaan UKM dan UMKM pola door to door marketing, tuturnya saat menjelaskan berbagai program jitu di tengah bencana non alam pandemi Covid-19 kepada Danrem 031 Wirabima.
 
Sementara itu, Komandan Korem (Danrem) 031/Wirabima, Brigjen TNI M Syech Ismed SE MHan menyambut baik auidiensi Tim Relawan Jumat Barokah LIRA. Ini program yang harus kita galakkan bersama dan Korem bersama jajarannya juga aktif dalam program Jumat Barokah, apalagi dalam menghadapi pandemi covid-19.
 
Selain itu, banyak program peduli yang dapat disinergikan karena kita harus bergandengan tangan bersama rakyat. Apalagi dalam program khususnya menghadapi Pandemi Covid-19 yang mana bersyukur kita kondisi saat ini terus dalam penurunan, jelasnya.
 
Jenderal bintang satu, putra asli bumi lancang kuning ini, juga mengucapkan apresiasi dengan program Jumat Barokah LIRA yang tidak pernah bolos dalam dua tahun ini. Kedepan perlu ditingkatkan dan dapat sesekali bersinergi dengan program Korem, terutama dalam penanganan pandemi covid-19, begitu juga mensukseskan vaksinasi COVIDd-19 sebagai langkah antisipasi penyebaran COVID-19 yang saat ini juga terus digalakkan pemerintah.
 
"Pandemi COVID-19 ini sudah sangat berdampak buruk pada perekonomian masyarakat. Untuk itu kita berharap bisa terus mendukung pemerintah secara bersama-sama menangani wabah ini segera berakhir. Terakhir, kata Danrem juga mengharapkan kegiatan sosial dan program ekonomi bangkit di Wilayah Provinsi Riau yang di jalankan LIRA berjalan lancar dan berkepanjangan, aman dan sukses. Sehingga apa yang di wacanakan terwujud dengan baik," tuturnya sambil menutup. (realis/ sl)