Bangkinang (Kampar), Suaralira.com -- Wakapolda Riau Brigjen Pol Tabana Bangun menghadiri lounching vaksinasi anak-anak yang dipusatkan di Sekolah Dasar 019 Muhammadiyah Bangkinang, Kabupaten Kampar, Senin (24/1/2022).
Acara turut dihadiri oleh Plt Kadiskes Riau Masrul Kasmy, Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto, Kapolres Kampar AKBP Rido Purba dan undangan lainnya.
Dalam sambutannya Wakapolda Riau Brigjen Pol Tabana Bangun menyatakan apresiasinya atas kegiatan vaksinasi anak dan mengajak elemen masyarakat mengantisipasi penyebaran virus secara bersama sama.
“Saya melihat kegiatan ini sangat terstruktur dan masif, Bupati Kampar menyelenggarakan secara serentak untuk mensejahterahkan masyarakat kita. Indonesia dilanda bencana pandemi covid 19 sudah hampir 2 tahun, dan saat ini sudah terdeteksi varian omicron yang sudah menyebar diwilayah Jakarta, tentunya kita bisa antisipasi varian ini,” ujar Tabana.
Menurut Tabana, semuanya tidak bisa terhindar dari bahaya pandemi Covid-19, kecuali dengan melaksanakan vaksinasi dan menjalankan protokol kesehatan (Prokes).
“Diharapkan tentunya melalui vaksinasi ini dapat membentuk kekebalan tubuh dan tidak memaparkan kepada orang lain. Dengan upaya yang dilaksanakan oleh Forkopimda yang dipimpin Bupati Kampar merupakan salah satu upaya menumbuhkan kekebalan perkelompok (Herd Immunity),” lanjutnya.
Brigjen Tobana berharap kegiatan serupa bisa diadopsi dan dijadikan salah satu contoh bagi kabupaten lain. Dirinya juga berharap partisipasi komponen masyarakat perlu dipertahankan dan ditingkatkan.
Dalam kesempatan dialog interaktifnya dengan Camat Siak Hulu, Tabana mengatakan bahwa tugas yang dilaksanakan tentunya tidak ringan, namun melalui cara bekerja sama dengan stake holder yang ada dikecamatan, dirinya berharap pelaksanaan vaksinasi anak dan lansia berjalan dengan lancar dan jumlah sasaran bisa dicapai.
Sebagaimana diketahui, vaksinasi anak usia 6-11 tahun dipusatkan di Sekolah Dasar 019 Muhammadiyah Kampar dengan data jumlah vaksin yang disiapkan sebanyak 2000 Dosis untuk vaksin Tahap I berjenis Sinovac.
Vaksinasi massal anak-anak ini melibatkan 38 orang tenaga vaksinator dari kesehatan dari Ur Dokkes Polres Kampar, Rumah Sakit TNI, Puskesmas Bangkinang Kota dan dari Dinas Kesehatan kabupaten Kampar. (Hms/J Manik/sl)