Suaralira.com, Rengat (Riau) -- Serda Togu JN melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga binaannya di Desa Teluk Sungkai Kecamatan Kuala Cenaku Kabupaten Indragiri Hulu-Riau, minggu (30/10/2022).
Komsos salah satu media Babinsa untuk mengenal warganya lebih dekat lagi dan sarana silahturahmi kepada warga binaannya agar lebih dekat dan akrab dengan Babinsa.
Selain itu kegiatan komsos ini bertujuan untuk mencari informasi dan mengetahui perkembangan situasi di wilayah desa binaan kata Serda Togu JNkrpada suaralira.vom dilapangan minggu pagi.
Rasa Kemanunggalan TNI dengan Rakyat anatara Babinsa dengan warga desa diwilayah binaannya, harapan terjalin hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan warga binaan sehingga tercipta suasana yang harmonis dan dapat mendukung dalam setiap tugas Babinsa di lapangan. "Ujar Togu.
Beberapa hal penting yang disampaikan dari Komsos kepada warga binaannya supaya lebih peduli dan peka dengan situasi yang ada di lingkungan masing-masing sehingga setiap ada permasalahan apapun bisa dengan cepat diselesaikan dengan baik.
Selain itu juga, Babinsa mengajak atau menghimbau warga Desa binaannya agar senantiasa menjaga keamanan, dan ketertiban di desa untuk menciptakan rasa nyaman dan suasana yang harmonis, "tutupnya. (P4as/sl)