1.Kepala SDN 182 Gusneti,SPd SD (no.3 dari kiri, berdiri dibelakang siswi) 2.Gusneti bersama siswa yg juara

SDN 182 Juara Umum O2SN dan FLS2N Se Bukit Raya

SuaraLira.com, PEKANBARU — Kecamatan Bukit Raya Kota Pekanbaru, Tingkat Sekolah Dasar (SD) dimana selaku pelaksana telah berhasil melaksanakan kegiatan dari Tanggal 3 sampai 6 Mei 2023. Kegiatan yang baru saja usai menyelenggarakan (O2SN) Olimpiade Olahraga Siswa Nasional.

 

O2SN adalah suatu kegiatan yang bersifat kompetisi di bidang olahraga antar siswa SD atau yang sederajat dalam lingkup wilayah atau tingkat lomba tertentu. Sekolah sehingga dapat menunjang peningkatan kualitas akademis.

Dan (FL2SN) Festival Lomba Seni Siswa Nasional adalah ajang kompetisi seni yang diadakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) setiap tahunnya di Indonesia. Kompetisi ini melibatkan siswa-siswi dari berbagai tingkatan pendidikan, mulai dari SD.

SD Negeri 182 selaku panitia pelaksana dengan Kepala Sekolah Gusneti, S.Pd SD (dua sekolah) terletak di Jalan Pasir Putih No. 10, SIMPANG TIGA, Kec. Bukit Raya, Kota Pekanbaru Prov. Riau baru saja selesai melaksanakan kegiatan O2SN dan FL2SN se Kecamatan Bukit Raya Kotamadya Pekanbaru.

Dalam kegiatan O2SN dan FL2SN berhasil menjadi Juara Umum Sekolah Dasar (SD) Negeri 182 dengan memperoleh -Juara I Karate Putri, -Juara I Atletik dan -Juara I Senam Putra dengan menyabet 3 Emas (O2SN) serta Lomba Tari Juara III & Nyanyi Juara I (FL2SN). 

Kegiatan O2SN diadakan di Lapangan Bola Kaki 6 jalan Kuaran RW 6 dan kegiatan ini baru sekali ini dilaksanakan disini, "tutur Gusneti, SPD SD Kepsek SDN 182.

"Neti biasa dipanggil merasa Bangga dengan hasil yang telah dicapai, dimana perjuangan masih panjang untuk menjadi Sang Juara dan perlu persiapan untuk maju di tingkat Kota Pekanbaru.

Kita akan selalu mempersiapkan siswa untuk dapat lebih baik dan bisa juara nantinya dan ini demi prestasi sekaligus nama baik SD Negeri 182 kedepan," tutupnya. (Jheff/sl)