Suaralira.com, Rengat -- Babinsa Serka Feddy Darmansyah Babinsa Koramil 01/Rengat Kodim 0302/Inhu melaksanakan komsos dikantor kelurahan kampung besar kota (03-08-2023), yang merupakan salah satu kemampuan yang harus dimiliki oleh aparat kewilayahan.
Komsos diharapkan dapat mengetahui dan menyikapi tentang permasalahan dan kondisi sosial ditengah masyarakat, sekaligus untuk mendapatkan data dan faktor yang berkembang di wilayah binaan.
Pada kegiatan Komsos tersebut Serka Feddy Darmansyah kepada suaralira.com mengatakan "Kegiatan ini merupakan kegiatan rutinitas aparat kewilayahan,guna meningkatkan hubungan harmonis antara aparatur teritorial dengan lapisan masyarakat di wilayah binaan.
Laksanakan tugas melalui Komsos interaksi secara langsung akan mudah terjalin hubungan yang baik dan kerja sama yang baik pula.
Hubungan baik yang sudah terjalin baik Antara aparat kelurahan dengan Babinsa, maupun Babinsa dengan masyarakat, karena ini merupakan kegiatan positif, "terangnya. (Pr4as/sl)