Ketua Pincab PKN Kabupaten Asahan, Kamis (05/10/2023)

Ketua Pincab PKN Kabupaten Asahan ; Visi-Misi Pemkab Asahan Disinyalir Jalan Ditempat

Suaralira.com, Asahan (Sumut) -- Hampir 5 (Lima) Tahun kepemimpinan H. Surya, B.Sc sebagai Bupati dan Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos, M.Si sebagai Wakil Bupati Kabupaten Asahan disinyalir jalan ditempat dalam menjalankan serta menunaikan Visi - Misi dalam membangun Kabupaten Asahan yang Religius, Sejahtera dan Berkarakter.
 
Hal ini dinyatakan Ketua Pimpinan Cabang (Pincab) Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) Kabupaten Asahan Guntur Bugis saat menggelar kegiatan silahturahmi dengan beberapa insan pers, Kamis (05/10/2023) di Kantor PKN jalan Sumantri, Kelurahan Mutiara, Kecamatan Kota Kisaran Timur, Kabupaten Asahan, Provinsi Sumatera Utara.
 
Pada kegiatan tersebut tampak hadir Ketua Pincab PKN Kabupaten Asahan Guntur Bugis, Wakil Ketua PKN Cabang Kabupaten Asahan Jaya Supeno, Sekretaris PKN Cabang Kabupaten Asahan Andi Susilo dan beberapa insan pers yang diundang.
 
Lanjut Guntur Bugis mengatakan bahwa kinerja kerja Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan pada kepemimpinan H.Surya, B.Sc dan Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos, M.Si disinyalir sangat mengecewakan masyarakat Kabupaten Asahan.
 
Guntur Bugis juga mengatakan dilihat dari 12 program Misi Pemkab Asahan, 6 diantaranya disinyalir jalan ditempat seperti ;
 
1. Bidang Infrastruktur yang semrawut dikarenakan banyaknya titik Kota Kisaran saat hujan turun sebentar saja, menyebabkan banjir.
 
2. Bidang Moralitas terkait dengan mewujudkan Kabupaten Asahan yang Religius. Banyaknya tempat/lokasi hiburan malam yang beroperasi larut malam hingga ke pagi hari.
 
3. Kurangnya Perhatian dan Peran Pemerintah dalam menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, damai dan tentram, dikarenakan masih banyaknya tawuran antar pelajar dan meningkatnya tindak kekerasan terhadap anak di wilayah Kabupaten Asahan.
 
4. Bidang Pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Asahan, disinyalir tidak Akuntabel dan transparansi sehingga tidak menyentuh kepada kepentingan masyarakat luas.
 
5. Bidang Pendidikan, masih banyak sekolah-sekolah dibawah Pemerintah Kabupaten Asahan sangat minim mendapatkan mobiler dan fasilitas belajar mengajar yang layak dalam meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah Kabupaten Asahan
 
6. Bidang Kesehatan, dilihat masih banyaknya masyarakat Kabupaten Asahan untuk mendapatkan pelayanan kesehatan yang baik dan layak sangat sulit, khususnya masyarakat yang kurang mampu/miskin.
 
Mengakhiri penyampaiannya Ketua Pincab PKN Kabupaten Asahan Guntur Bugis mengatakan bahwa Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) merupakan Pejuang Suara Rakyat dan aspirasi rakyat, khususnya masyarakat Kabupaten Asahan.(IS/SL)