Pasca Banjir Babinsa Koramil 01/Rengat Bersama Warga Melaksanakan Karya Bakti Pembersihan Surau Al Hidayah di Desa Danau Baru

Suaralira.com, Rengat - Pasca Banjir akibat curah hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Kecamatan Rengat Barat Mengakibatkan Surau Al Hidayah Desa Danau Baru, Kecamatan Rengat Barat Terkena dampak Banjir. Rabu (31/01/2024)
 
Kali ini jajaran Babinsa Koramil 01/Rengat Wilayah Rengat Barat bersama warga masyarakat terus melaksanakan karya bakti pembersihan sampah di pekarangan Surau Al Hidayah Dusun Pasir Tanjung Desa Danau Baru, Kecamatan Rengat Barat.
 
Langsung dikomandoi oleh Danpos Rengat Barat Peltu Herman Waluyo beserta lima orang anggota Koramil 01/Rengat, Kegiatan karya bakti ini merupakan salah satu upaya Babinsa bersama warga masyarakat desa binaan dalam penanganan pasca bencana banjir yang terjadinya satu Minggu yang lalu.
 
Upaya tersebut dengan menggunakan alat yang sederhana seperti cangkul dan sekop, Babinsa bersama warga terlihat antusias untuk karya bakti dalam pembersihan sampah di seputaran surau.
 
Semangat warga masyarakat yang tak kenal lelah, mereka saling bahu-membahu untuk memberikan yang terbaik untuk lingkungan sekitar agar surau bisa digunakan kembali oleh warga.(Pr4as/sl)