Patroli Gabungan Dan Koramil 01/Rengat Terus Dilakukan Untuk Antisipasi Karlahut

Suaralira.com,Rengat - Untuk beberapa hari sebelumnya panas terik yang menyengat anggota Koramil 01/Rgt melaksanakan Patroli Gabungan bersama Polres, KPBD, Manggala dan Satpol PP ( Kamis,23/5/24 )
 
Anggota Koramil 01/Rgt bersama sama dengan instansi terkait melaksanakan patroli Gabungan untuk pencegahan kebakaran hutan dan lahan.
 
Lokasi yang dilakukan patroli yakni daerah yang selama ini sering terjadi kebakaran karena tekstur tanahnya bergambut seperti Kelurahan Sekip Hilir, Desa Sei Raya dan Desa Rawa Bangun. 
 
Sertu Eli Suprian yang tergabung dalam tim kepada suaralira.com menyampaikan," Kita menelusuri jalan jalan dan perkebunan didaerah yang sering terjadi kebakaran,disini kita menghimbau kepada masyarakat yang kita jumpai agar tidak membuka lahan dengan cara membakarmembakar, "ujarnya
 
Di samping itu Juga tak lupa pula menyampaikan hati-hati apabila membuang puntung rokok, karena tanah gambut sangat mudah terbakar tapi sulit untuk dipadamkan.
 
Perlu diingat kalau sudah terjadi kebakaran akan banyak kerugian apabila terjadi kebakaran, selain polusi udara, Kebun yang terbakar juga menghilangkan sumber kehidupan dan mata pencaharian bagi masyarakat jika yang kebunnya terbakar, "Pesannya.
 
Untuk itu ,mari kita sama sama menjaga agar wilayah kita bebas dari kebakaran hutan dan lahan." Tutupnya.(Pr4as.sl)