Pemkab Asahan Ikuti Sosialisai Dan Diseminasi Pembinaan Kesadaran Bela Negara, (12/06/2024)

Pemkab Asahan Ikuti Sosialisai Dan Diseminasi Pembinaan Kesadaran Bela Negara

(Kisaran Asahan-Sumut), Suaralira.com -- Kegiatan Sosialisasi dan Diseminasi Pembinaan Kesadaran Bela Negara dilaksanakan Direktorat Bela Negara Ditjen Pothan Kemhan bertempat di Singapure City Hotel Kab. Batubara.
 
Acara pembukaan diawali dengan sambutan Bupati Asahan yang disampaikan Kepala Badan Kesbangpol Ahmad Nizar Simatupang, ST. Mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dengan harapan terbentuknya sikap mental dan prilaku warga negara yang memiliki kesadaran dan kesanggupan mengaktualisasikan nilai dasar bela negara dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara serta terwujudnya Sumber Daya Manusia Indonesia yang memiliki kesadaran dan kemampuan bela negara yang tangguh dalam menghadapi kompleksitas ancaman guna mendukung indonesia maju, bersatu, berdaulat, mandiri dan sejahtera.
 
Nizar juga mengatakan, bela negara tidak hanya memakai senjata, bisa juga mengunakan pemikiran yang cerdas di semua sektor dan semua lini dalam rangka menjaga kedaulatan, martabat, dan harga diri bangsa, lebih tajam daripada hanya mengandalkan senjata. Oleh karena itu, bela negara menjadi kepentingan bagi semua pihak dan semua komponen bangsa.
 
Kegiatan sosialisasi dan Diseminasi pembinaan kesadaran bela negara dibuka pada hari Rabu 12 Juni 2024 dibuka oleh Direktur Bela Negara Ditjen Pothan Kemhan Brigjen TNI G Eko Sunarto, S.Pdi., M.Si.
 
Dalam Amanat Pembukaan disampaikannya Bahwa Kegiatan Pembinaan Kesadaran Bela Negara yang sedang kita laksanakan saat ini adalah dalam rangka menyebarluaskan Nilai Dasar Bela Negara. Bela Negara tidak hanya menjadi tanggung jawab Kementerian Pertahanan RI dan TNI semata, tetapi menjadi tanggung jawab bersama seluruh Kementerian/Lembaga termasuk Pemerintah Daerah serta seluruh komponen bangsa lainnya. Dalam Pasal 27 ayat 3 UUD 1945 mengamanatkan, bahwa setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara.
 
Hadir dalam acara pembukaan Direktur Bela Negara Brigjen TNI Eko Sunarto, Bupati Asahan diwakili Kabankesbangpol, Kajari Asahan diwakili Kasubbag Pembinaan Yosua Parlaungan Lumbantobing, SH, Ketua PN diwakili Nelly, SH, Kepala BNN Andrea Retha Zulhelfi, Spd, MM, Analis Madya Ditjen Pothan Kemhan Kolonel Arm Wahyu Jati, Kolonel Inf Heri Siswanto, Letkol Inf Hafid Widodo.
 
Pada kegiatan ini Direktorat Bela negara Ditjen Pothan Kemhan menyampaikan Nilai-Nilai Dasar Bela Negara, Rencana Induk Pembinaan Kesadaran Bela Negara 2020-2045 guna mewujudkan SDM unggul untuk Indonesia Emas 2045, disampaikan oleh Kasubdit Lingja Dit Bela Negara Ditjen Pothan kemhan, DR. SRM. Indah Permatas S, S.T., M.M.
 
Selain itu peserta sosialisasi juga mendapat materi tentang Acaman dan bahaya Narkoba yang disampaikan Kepala BNN Kabupaten Asahan Andrea Retha Zulhelfi, SPd, MM.
 
Materi Bijak dalam bermedia sosial disampaikan oleh Kabid IKP Diskominfo Provsu Harvina Zuhra, STP, MSi, .dan Materi Kearifan Lokal bentuk Bela Negara disampaikan oleh Kabid Ideologi Wawasan Kebangsaan dan Karakter Bangsa Bekesbangpol Provsu Muhammad Andry Simatupang, S.STP, M.Si.
 
Sosialisasi diikuti 250 peserta terdiri dari Perangkat Desa, para Kades, Para Camat, ASN. Setelah mengikuti kegiatan sosialisasi peserta merupakan Kader Bela Negara dan mendapatkan Sertifikat.(FS/SL)

Berita Terkait

Tolak Omnibus Law, Para Mahasiswa di Sumenep Demo Kantor DPRD

Pemkab Asahan Gelar Upacara Peringatan Hardiknas

Hasil PCR di Pasar, 2 Positif Covid-19 Berasal dari Pedagang Pasar Wisma Asri

Setwan DPRD Jabar Sebar 1.000 Undangan saat Pelantikan 2 September 2019

Pesan Bupati Dalam Menyambut Kepulangan Jamaah Haji Kabupaten Asahan

Wabup Pasaman Kunjungi Warga Yang Mendapat Musibah Kebakaran

Di Lokasi TMMD, Personel Satgas Kodim 0204/DS Selalu Implementasikan 8 Wajib TNI

Harga Cabai dan Bawang Merah Melonjak di Wilayah Kabupaten Kaur

Dinas Perhubungan Kota langsa lakukan uji kir kendaraan tanpa alat penguji

Tiga Toko di Pasar Bang Mego Hangus Dilalap Si Jago Merah

Berita Sebelumnya

Wanita Pertama Dalam Sejarah Rezita Meylani Yopi Menjadi Bupati Inhu Kini Tahun 2024 Cabup Dengan Ready "Lanjutkan '

AKP Eri Asman: Inginkan Serta Harapkan Masyarakat Agar Mematuhi Aturan Berlalu Lintas

Dugaan Disdik Pekanbaru Menjadikan Sekolah Sebagai Ajang Bisnis, Pj Wako : 'Akan Segera Ditindaklanjuti'

Perkembangan Wilayah Binaan Dapat Diketahui Dengan Rutinya Komsos Oleh Babinsa Koramil 01/Rengat.

Peduli Dengan Wilayah Teritorialnya Babinsa Harus Rutin Mengunjungi Sambangi Warga Binaan

Perubahan Musim Sudah Dirasakan Dan Saat Ini Sudah mulai Panas, Babinsa Giatkan Patroli Karhutla ke Desa-desa

Andi Syafrani Gugat Presiden dan Pansel Kompolnas di PTUN Jakarta

Danrem 031/WB Berikan Arahan Kepada Ratusan Prajurit TNI Dan Persit Kodim 0302/Inhu

Kunker Danrem 031/Wira Bima Brigjen TNI Sugiyono Ke Inhu Langsung Disambut Plt.Bupati Inhu