Densus 88 Geledah Rumah Terduga Teroris di Cirebon


Dibaca: 1385 kali 
Sabtu,10 Desember 2016 - 20:12:21 WIB
Densus 88 Geledah Rumah Terduga Teroris di Cirebon
JAKARTA (suaralira.com) - Tim Densus 88 Antiteror Mabes Polri telah menangkap tiga orang terduga teroris. Ketiga terduga teroris itu berinisial NS, AS, dan DYN. 
 
Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Yusri Yunus, mengatakan salah satu terduga teroris berinisial DYN diduga mengirimkan paket ke rumah orangtuanya di Cirebon.
 
"Untuk sementara, tim Densus 88 akan melaksanakan pengembangan lebih lanjut dengan melakukan penggeledahan di rumah yang bersangkutan di Cirebon," katanya kepada wartawan, Sabtu (10/12/2016). 
 
Sebelumnya, juga ditemukan bom di lokasi penangkapan tiga terduga teroris ini di Bintara Jaya, Bekasi Barat, Kota Bekasi, sekira pukul 16.00 WIB. Bom tersebut diduga berdaya ledak tinggi. Bom tersebut sudah diledakkan oleh tim Gegana.

Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :