Suaralira.com, Rengat - Disaat melakukan kegiatan Babinsa ke Desa sering kali melaksanakan bincang santai di kedai kopi yang dimana warga banyak berkumpul bersama.
Dengan Adanya interaksi dalam menjalin keakraban dengan warga binaan untuk menyokong tugas pokok Babinsa di Desa binaan nya salah satunya dengan melakukan Komunikasi Sosial (Komsos).
Berbagai kalangan masyarakat berbagai macam profesi saling berjumpa dan ngobrol santai di kedai-kedai yang sering tempat berkumpulnya orang banyak .
Tentunya dengan begitu disini lah Babinsa ikut bergabung untuk menciptakan interaksi dengan warga serta kekompakan antara Babinsa dan warga binaan.
Kali ini Babinsa dan warga dengan suasana santai sambil menikmati secangkir kopi sambil berbincang Cipta kondisi yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 01/Rengat Kodim 0302/Inhu. Kopda SY.E Hasibuan menjalin keakraban serta kebersamaan.
Dalam melakukan kegiatan sosial pada warga binaan yang ada di Desa Pematang Jaya, Kecamatan Rengat Barat Kabupaten Indragiri Hulu, Jum'at (17/01/2025).
“Capai tujuan dari Komsos ini untuk mempererat hubungan kedekatan TNI khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah desa binaan, agar kekompakan warga dengan Babinsa terwujud dalam mendukung kegiatan Binter wilayah.
Selanjutnya juga Babinsa kepada warga nya dapat mendukung program pemerintah demi memajukan pembangunan di Desa yang masih berkembang ” ujarnya.
Menurutnya, tujuan Komsos ini juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan, dengan adanya interaksi komunikasi Babinsa dengan warga dapat mempererat hubungan TNI dengan rakyat .
Disetiap apapun kejadian di Desa tidak ada keraguan warga untuk menyampaikan berita yang ada berkembang di wilayah jadi dapat diketahui Babinsa setiap ada pengaduan masyarakat yang dapat menimbulkan kerancuan di wilayah binaan.
Maka pada setiap ada permasalahan di Desa binaan dapat diselesaikan dengan cepat tanpa harus ada menimbulkan kegaduhan antara warga dengan warga yang dapat menimbulkan kerugian.
Untuk itu perlunya saling kerja sama dalam menutaskan permasalahan yang ada dimana disini perlunya turun tangan aparat pembina Desa yang di tugaskan di Desa binaan.
“Kami juga berharap kepada masyarakat untuk selalu saling menjaga dan peduli dengan situasi yang berkembang serta saling membantu satu sama lain dalam menciptakan wilayah yang aman dan kondusif,” tutupnya.(Pr4as.sl)