Pemuda LIRA Riau Meminta Gubernur Riau Tuntaskan Tunda Bayar BOSDA 2024


Dibaca: 52 kali 
Selasa,25 Februari 2025 - 00:38:09 WIB
Pemuda LIRA Riau Meminta Gubernur Riau Tuntaskan Tunda Bayar BOSDA 2024
Pekanbaru, Suaralira.com -- Pembayaran dana BOSDA Provinsi Riau tahun 2024 hingga tahun 2025 ini belum terealisasikan akibat tunda bayar, hal itu menjadi PR penting bagi Gubernur Riau Abdul Wahid. 
 
Yang mana dalam kunjungan awak media ke beberapa SMA Negeri khususnya SMAN yang berada di kota Pekanbaru, Kepala sekolah berkeluh kesah akibat dana BOSDA Tahun 2024 belum terealisasikan. 
 
Sebab itu kepala sekolah harus mengambil sikap dengan mencari pinjaman kesana kesini untuk menalangi pembayaran kegiatan selama tahun 2024 yang menggunakan anggaran dana BOSDA. 
 
Mirisnya, dikarenakan pembayaran dana BOSDA terlambat sampai saat ini belum terealisasikan, kepala sekolah banyak dikejar-kejar hutang. 
 
Saat ini dana BOS pusat cair, dan hanya bisa digunakan untuk pembayaran listrik, internet dan harus membayar gaji guru melalui BOS Pusat yang semestinya dibayarkan menggunakan BOSDA Riau. 
 
Plt Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Edi Rusma Dinata saat dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp nya mengatakan, keterlambatan pembayaran dana BOSDA Riau akibat tunda bayar, dan lagi diajukan agar segera terealisasikan," sebutnya singkat. Senin (24/2/25). 
 
Menanggapi hal itu, ketua DPW Pemuda LIRA Riau melalui bidang OKK Fadli meminta kepada Gubernur Riau Abdul Wahid yang baru dilantik Presiden RI Prabowo Subianto beberapa hari lalu agar dapat memprioritaskan bidang pendidikan dan segera mungkin merealisasikan pencairan BOSDA Riau 2024.
 
"Ya, kita berharap agar Gubernur Riau Abdul Wahid dapat segera menuntaskan soal tunda bayar BOSDA Riau 2024 ini, jangan sampai hal itu mengganggu dunia pendidikan kita khusunya untuk wilayah Riau ini," ucapnya. 
 
Sebagai mana amanat Presiden Prabowo, beliau menegaskan Pendidikan Adalah Prioritas Utama Pemerintah, dan menempatkan pendidikan nomor satu dalam APBN," tutupnya. (Zha) 
 

Akses suaralira.com Via Mobile m.suaralira.com
TULIS KOMENTAR
BERITA sebelumnya

BERITA POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Angsa I No. 4b Sukajadi – Pekanbaru – Riau - Indonesia
Email Redaksi : suaralira@gmail.com
Email Bagian Iklan : suaralira@gmail.com
Phone : 081266367545
AVAILABLE ON :